PENYESUAIAN DIRI PELAJAR SMA TERHADAP PELAKSANAAN PEMBELAJARAN JARAK JAUH DALAM JARINGAN PADA MASA PANDEMI COVID- 19 DI SMA NEGERI 27 BANDUNG

Umar Indra Dewa, 172020050 (2022) PENYESUAIAN DIRI PELAJAR SMA TERHADAP PELAKSANAAN PEMBELAJARAN JARAK JAUH DALAM JARINGAN PADA MASA PANDEMI COVID- 19 DI SMA NEGERI 27 BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img] Text
DOKUMENTASI PENELITIAN.docx

Download (492kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (14kB)
[img] Text
KATA PENGANTAR.docx

Download (20kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.docx

Download (23kB)
[img] Text
KODING DAN KATEGORISASI (Keseluruhan).docx

Download (36kB)
[img] Text
COVER.docx

Download (49kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.docx

Download (14kB)
[img] Text
RESEARCH CONSENT.docx

Download (20kB)
[img] Text
ABSTRAK 3 BAHASA.docx

Download (16kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (74kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (51kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Penyesuaian Diri Pelajar SMA Terhadap Pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh Dalam Jaringan Pada Masa Pandemi Covid-19 di SMA Negeri 27 Bandung”. Penyesuaian diri merupakan aspek mental yang penting, sangat menentukan keberhasilan seseorang dalam menghadapi berbagai permasalahan dalam hidupnya terutama dalam menyesuaikan diri dalam situasi model pembelajaran di masa pandemi yang menggunakan media online atau disebut pembelajaran jarak jauh dalam jaringan. Sasaran dari penelitian ini adalah pelajar SMA Negeri 27 Bandung yang merasakan dan mengalami berbagai perubahan baik dari segi lingkungan maupun dari segi bentuk perubahan kegiatan pembelajaran yang dilakukan di masa pandemi covid -19 ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penyesuaian diri yang dilakukan oleh pelajar SMA Negeri 27 Bandung, mendeskripsikan hambatan dari pelaksanaan pembelajaran jarak jauh dalam jaringan, serta mendeskripsikan intervensi dan peran-peran pekerja sosial dalam penanganan penyesuaian diri pelajar SMA terhadap pelaksanaan pembelajaran jarak jauh dalam jaringan. Metode yang digunakan dalam penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi non partisipasi, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Penyesuaian diri Pelajar SMA Negeri 27 Bandung ini memang benar terjadi dan dirasakan secara langsung terbukti dengan adanya penyesuaian pribadi, perubahan perilaku, perubahan kebiasaan, perubahan kegiatan, perubahan keseharian dan terdapat pula penyesuaian sosial, adanya perubahan interaksi, komunikasi, sosialisasi yang terjadi. Adapun hambatan yang terjadi bagi Pelajar SMA Negeri 27 Bandung yaitu hambatan yang dirasakan, hambatan dalam memahami materi, ketersesuaian antara materi dan tugas, permasalahan yang timbul, penyelesaian permasalahan yang timbul, keefektifan pelaksanaan pembelajaran jarak jauh dalam jaringan, hambatan bagi SMA Negeri 27 Bandung yaitu hambatan sistem pelaksanaan dan hambatan teknis. Serta Intervensi dan Peran-Peran Pekerja Sosial dalam penanganan Penyesuaian Diri Pelajar SMA Terhadap Pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh Dalam Jaringan yaitu Tahapan- tahapan proses pertolongan atau intervensi yang diberikan terdiri dari Intake, enggagement, dan contract, Assesment, Plan of intervention, Intervention, Evaluation, dan Termination. Peran- peran pekerja sosial yang dapat digunakan adalah identifikator, perantara (broker), motivator, penghubung (mediator), perencana (Planner), pendidik (Educator), dan fasilitasi (fasilitator role). Rekomendasi ditunjukkan kepada Kemendikbud RI dan seluruh guru maupun staff SMA Negeri 27 Bandung, untuk selalu melaksanakan dan memberikan pelayanan pendidikan yang berkualitas. Kata Kunci : Penyesuaian diri, Pelajar, Pembelajaran Jarak Jauh, Pembelajaran Daring, Pandemi Covid – 19.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Kesejahteraan Sosial 2017
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 28 Mar 2022 02:30
Last Modified: 28 Mar 2022 02:30
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/56513

Actions (login required)

View Item View Item