PENGARUH INFLUENCER MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA ONLINE SHOP DELONIX STUFF DI BANDUNG

Eka Wulan Sari, 172040120 (2021) PENGARUH INFLUENCER MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PADA ONLINE SHOP DELONIX STUFF DI BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.docx

Download (19kB)
[img] Text
COVER.docx

Download (38kB)
[img] Text
LAMPIRAN.docx

Download (41kB)
[img] Text
ABSTRAK 3 BAHASA.docx

Download (18kB)
[img] Text
BAB 1.docx

Download (113kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (17kB)
[img] Text
BAB 2.docx

Download (98kB)

Abstract

Online Shop Delonix Stuff Bandung merupakan sebuah bisnis yang bergerak di bidang fashion wanita. Produk-produk yang diproduksi oleh online shop Delonix Stuff Bandung bertujuan untuk memenuhi kebutuhan fashion wanita seperti blouse, sweater, outer, tunik, shirt, jaket, skirt, pants, dress, dan jumpsuit/overall. Online shop Delonix Stuff Bandung berdiri pada 3 November 2016. Pada online shop Delonix Stuff Bandung ditemukan beberapa masalah mengenai engagement Delonix Stuff yang masih terbilang rendah dan juga banyaknya masyarakat yang belum mengetahui online shop Delonix Stuff Bandung serta keputusan pembelian konsumen masih rendah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Jenis data yang dibutuhkan untuk penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui observasi, wawancara dan kuisioner. Kuisioner disebarkan kepada konsumen online shop Delonix Stuff Bandung sebanyak 30 responden, sehingga teknik pengambilan sampel dengan menggunakan rumus waktu. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana. Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil penelitian, bahwa terdapat pengaruh yang positif antara influencer marketing terhadap keputusan pembelian produk online shop Delonix Stuff Bandung. Terutama pada indikator reach (X) berpengaruh terhadap indikator pencarian informasi (Y) dan indikator keputusan pembelian (Y), dan indikator impression (X) berpengaruh terhadap indikator evaluasi alternatif (Y) dan indikator perilaku setelah pembelian (Y). Saran-saran yang dapat peneliti kemukakan yaitu memperbaiki kualitas konten agar lebih menarik, mengoptimalkan pelaksanaan influencer marketing, serta melakukan promosi melalui diadakannya berbagai promo untuk menarik perhatian konsumen untuk melakukan pembelian di online shop Delonix Stuff Bandung. Kata Kunci: Influencer Marketing, Keputusan Pembelian

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Niaga 2017
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 23 Oct 2021 03:55
Last Modified: 23 Oct 2021 03:55
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/53309

Actions (login required)

View Item View Item