PENGARUH SISTEM AKUNTANSI KEUANGAN DAERAH TERHADAP EFEKTIVITAS PENDAPATAN PAJAK DAERAH (Studi Kasus pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung)

Ricky Yusar Prayasa, 164020249 and Dr. H. Sasa S Suratman, SE.,M.Sc, Ak,CA, Pembimbing I (2019) PENGARUH SISTEM AKUNTANSI KEUANGAN DAERAH TERHADAP EFEKTIVITAS PENDAPATAN PAJAK DAERAH (Studi Kasus pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung). Skripsi(S1) thesis, Perpustakaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unpas.

[img] Text
Cover.docx

Download (196kB)
[img] Text
Kata Pengantar.docx

Download (43kB)
[img] Text
BAB 1.docx

Download (30kB)
[img] Text
BAB 2.docx

Download (63kB)
[img] Text
BAB 3.docx

Download (213kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (15kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan.docx

Download (16kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung yaitu salah satu lembaga pemerintahan daerah yang bergerak di bidang pendapatan-pendapatan asli daerah. Realisasi penerimaan pajak daerah pada tahun 2016 tidak mencapai target yang telah ditentukan yakni hanya mencapai 90,29%. Hal ini dikarenakan oleh berbagai faktor dan salah satu penyebabnya oleh faktor penerapan sistem akuntansi keuangan daerah. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh penerapan sistem akuntansi keuangan daerah terhadap efektivitas pendapatan pajak daerah pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan Verifikatif. Untuk mengetahui pengaruh sistem akuntansi keuangan daerah terhadap efektivitas pendapatan pajak daerah digunakan pengujian statistik. Pengujian statistik yang digunakan adalah perhitungan korelasi Pearson, analisis regresi, koefisien determinasi, uji hipotesis, uji Validitas, uji reliabilitas dan juga menggunakan aplikasi SPSS 25 for windows. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Penerapan Sistem Akuntansi Keuangan Daerah pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung menunjukkan kriteria Baik. Dan Efektivitas Pendapatan Pajak Daerah pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung sudah termasuk dalam kategori efektif serta terdapat hubungan yang erat dan searah antara sistem akuntansi keuangan daerah dengan efektivitas pendapatan pajak daerah pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung yaitu dengan diketahui Ho ada pada daerah penolakan berarti Ha diterima atau sistem akuntansi keuangan daerah berpengaruh terhadap efektivitas pendapatan pajak daerah pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung. Kata Kunci : Sistem Akuntansi Keuangan Daerah, Efektivitas Pendapatan Pajak Daerah, Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kota Bandung.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi 2016
Depositing User: Mr Farid -
Date Deposited: 24 Sep 2019 07:08
Last Modified: 24 Sep 2019 07:08
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/43951

Actions (login required)

View Item View Item