PENGARUH MOTIVASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA SEKRETARIAT DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA (DISKOMINFO) KOTA BANDUNG

Mira Rajabani, 152010212 (2019) PENGARUH MOTIVASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA SEKRETARIAT DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA (DISKOMINFO) KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
BAB I.docx

Download (29kB)
[img] Text
1. COVER.docx

Download (37kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (18kB)
[img] Text
6. ABSTRAK.docx

Download (21kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (53kB)
[img]
Preview
Text
2. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berdasarkan hasil penjajagan dan pengamatan di Sekretariat pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung, peneliti mendapatkan permasalahan terkait pengaruh Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja di Sekretariat pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung. Produktivitas Kerja yang masih rendah terlihat dari indikator kemampuan yang belum terlaksana dengan baik. Masalah tersebut di duga disebabkan oleh kurangnya konsentrasi para pegawai karena ruangan yang sempit dan banyak orang berlalu lalang tanpa ada penghalang juga tidak ada ventilasi udara yang masuk kedalam ruang kerja, maka dari itu prasarana merupakan faktor motivasi eksternal yang cukup mempengaruhi dalam menghasilkan tingkat produktivitas kerja yang tinggi. Metode yang digunakan oleh peneliti yaitu metode asosiatif dengan teknik pengumpulan data studi pustaka yaitu penelaahan berdasarkan literatur dan studi lapangan yaitu melakukan penelitian langsung yaitu observasi, wawancara dan angket dengan responden berjumlah 16 orang dengan teknik sensus sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja di Sekretariat pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung sudah berjalan baik namun belum sepenuhnya sempurna karena adanya hambatan-hambatan yaitu salah satunya karena kurang idealnya ruangan kerja para pegawai di terutama pada Sekretariat pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung. Kesimpulan yang peneliti dapatkan pengaruh Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja di Sekretariat pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung sangat tinggi dan pengaruhnya positif karena sangat berpengaruh terhadap proses kerja para pegawai yang akan menentukan hasil dari kerja para pegawai tersebut di Sekretariat pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung. Saran peneliti agar para kepala bidang mengajukan dari jauh-jauh hari untuk perbaikan infrastruktur terutama di bidang Sekretariat agar ruangan lebih nyaman dan ideal untuk dijadikan tempat bekerja sehari-hari karena untuk bekerja membutuhkan kenyamanan dan konsentrasi yang tinggi agar dapat memberikan hasil kerja yang bermutu. (Keywords:Motivasi, Produktivitas Kerja)

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi dan Kebijakan Publik 2015
Depositing User: Mr Iwan Ridwan Iwan
Date Deposited: 13 Sep 2019 07:35
Last Modified: 13 Sep 2019 07:35
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/43419

Actions (login required)

View Item View Item