Abd Wahab, 142050248 (2016) STRATEGI PROMOSI PRODUK INDIHOME DALAM MENINGKATKAN MINAT KONSUMEN PT. TELEKOM REGIONAL III JAWA BARAT. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.
Text
Abstrak indonesia-1.docx Download (19kB) |
|
Text
Cover.docx Download (28kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.docx Download (19kB) |
|
Text
Bab I.docx Download (90kB) |
|
Text
bab II.docx Download (93kB) |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Strategi Promosi Produk Indihome Dalam Meningkatkan Minat Konsumen PT. Telkom Regional III Jawa Barat” Ini untuk mengetahui metode komunikasi apa yang digunakan dalam kegiatan Promosi PT. Telkom Regional III Jawa Barat. Tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan, menganalisa data, dan mendapatkan informasi mengenai Strategi Promosi Produk Indihome Dalam Meningkatkan Minat Konsumen PT. Telkom Regional III Jawa Barat, serta menambah dan memperdalam pengetahuan peneliti baik secara teori maupun aplikasinya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei dengan analisis data deskriptif, yaitu metode penelitian yang menggambarkan kondisi secara terperinci mengenai kejadian atau peristiwa berdasarkan fakta dan data yang terjadi pada saat melakukan penelitian. Teknik pengumpulan datanya adalah studi perpustakaan, observasi, wawancara, dan penyebaran angket kepada responden. Teknik pengumpulan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik sampel non-probabilitas yaitu sampel tertentu yang berdasarkan pertimbangan-pertimbangan tertentu, dengan total responden orang. Berdasarkan hasil analisis peneliti bahwa strategi promosi yang dilakukan oleh PT. Telkom Regional III Jawa Barat sudah efektif, dapat dilihat dari sebagian besar responden tertarik untuk menggunakan produk indihome ini sebagai alat akses internet, tv kabel, dan telepon akses. Hal-hal yang ingin peneliti rekomendasikan sebagai bahan masukan bagi pihak PT. Telkom Regional III Jawa Barat dalam meningkatkan minat konsumen yaitu sebaiknya dilakukan persiapan yang lebih matang lagi dalam membuat suatu kegiatan even agar hasil yang didapatkan benar-benar sesuai dengan target dari kegiatan itu.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2016 |
Depositing User: | Irawan Whibiksana |
Date Deposited: | 30 Sep 2016 19:09 |
Last Modified: | 30 Sep 2016 19:09 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/13475 |
Actions (login required)
View Item |