Riko Supardo, 194010384 and Dr. Ina Ratnamiasih, SE.,MSi, Pembimbing (2025) PENGARUH PENGEMBANGAN KARIR, KOMUNIKASI DAN KARAKTERISTIK PEKERJAAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA BANK BJB KANTOR CABANG TAMANSARI BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan Bandung.
![]() |
Text
PENGARUH PENGEMBANGAN KARIR, KOMUNIKASI DAN KARAKTERISTIK PEKERJAAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA BANK BJB KANTOR CABANG TAMANSARI BANDUNG COVER.pdf Download (34kB) |
![]() |
Text
ABSTRAK.pdf Download (15kB) |
![]() |
Text
BAB 1,2,3.pdf Download (928kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (89kB) |
Abstract
ABSTRAK Bank merupakan salah satu lembaga keuangan yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa yang dapat memberikan pelayanan terbaik (service excellent) untuk dapat memenangkan persaingan yang semakin hari semakin kompetitif. Banyaknya bank baik lokal ataupun internasional dan mulai berdirinya perusahaan yang berbasis fintech (Financial Technology). Setiap perusahaan sangat ditentukan dari kinerja setiap pegawainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pengembangan Karir, Komunikasi dan Karakteristik Pekerjaan terhadap Kinerja Karyawan pada Bank Bjb kantor cabang Tamansari secara simultan maupun parsial. Pada penelitian ini variabel bebasnya terdiri dari Pengembangan Karir, Komunikasi dan Karakteristik Pekerjaan , variabel terikatnya Kinerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan jumlah sampel sebanyak 98 responden. Pengujian instrumen penelitian menggunakan uji validitas dan reliabilitas metode analisis data yang digunakan adalah analisis adalah analisis regresi linier berganda, korelasi berganda dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif antara Pengembangan Karir, Komunikasi dan Karakteristik Pekerjaan Terhadap Kinerja Karyawan pada Bank Bjb Kantor Cabang Tamansari Bandung. Besarnya pengaruh Pengembangan Karir, Komunikasi dan Karakteristik Pekerjaan terhadap Kinerja Karyawan pada Bank Bjb Kantor Cabang Tamansari Bandung secara simultan adalah sebesar 67,9%. Sedangkan secara parsial besarnya pengaruh Pengembangan Karir terhadap Kinerja Karyawan adalah 26% , Pengaruh Komunikasi terhadap Kinerja Karyawan adalah 20.9% dan Pengaruh Karakteristik Pekerjaan terhadap Kinerja Karyawan adalah sebesar 21%. Kata Kunci : Pengembangan Karir, Komunikasi, Karakteristik Pekerjaan, Kinerja Karyawan
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen 2019 |
Depositing User: | Mr FEB-Parid - |
Date Deposited: | 17 Apr 2025 07:43 |
Last Modified: | 17 Apr 2025 07:44 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/74997 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |