PURNAMASARI CICI, 205030090 (2024) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BAB 1 KELAS X DALAM PEMBELAJARAN TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI BERDASARKAN INDEKS KEPADATAN LEKSIKAL. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.
|
Text
1. Cover.pdf Download (457kB) | Preview |
|
|
Text
2. Pengesahan dan Penguji.pdf Download (488kB) | Preview |
|
|
Text
6. Abstrak.pdf Download (43kB) | Preview |
|
|
Text
7. Abstract.pdf Download (43kB) | Preview |
|
|
Text
8. Ringkesan.pdf Download (61kB) | Preview |
|
|
Text
10. BAB I.pdf Download (123kB) | Preview |
|
|
Text
11. BAB II.pdf Download (304kB) | Preview |
|
Text
12. BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (164kB) |
||
Text
13. BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (565kB) |
||
Text
14. BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (48kB) |
||
|
Text
15. Daftar Pustaka.pdf Download (185kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sulitnya peserta didik dalam memahami bahan ajar yang memiliki kalimat kompleks. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan bahan ajar Bahasa Indonesia Kelas X, khususnya bab 1 teks laporan hasil observasi berdasarkan indeks kepadatan leksikal. Metode yang digunakan yaitu research and development (R&D) dengan teknik pengumpulan data primer dari bahan ajar Bahasa Indonesia kelas X dan data sekunder dari observasi, angket, dan dokumentasi kelas X-5 di SMA Pasundan 3 Bandung. Penelitian ini menggunakan teori Halliday (1985) untuk menghitung indeks kepadatan leksikal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indeks kepadatan leksikal pada bahan ajar orisinal sebesar 8,1 (sangat tinggi). Pengembangan bahan ajar dilakukan dengan menyederhanakan kalimat, sehingga menurunkan indeks kepadatan leksikal menjadi 6,4 (sedang). Setelah dilakukan pengembangan bahan ajar, peserta didik lebih memahami bahan ajar yang telah dikembangkan dibandingkan bahan ajar orisinal. Hal ini diperkuat dengan adanya nilai rata-rata pretestsebesar 62,5 dan mengalami kenaikan dengan nilai rata-rata posttest menjadi 81,5. Selain itu, hasil angket menunjukan 40% peserta didik memahami bahan ajar sebelum dikembangkan dan 60% tidak memahaminya, serta diperkuat juga dengan hasil validasi tenaga pendidik yang menyatakan bahwa bahan ajar versi pengembangan layak digunakan. Dengan demikian, pengembangan bahan ajar berdasarkan indeks kepadatan leksikal berhasil dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik. Kata kunci: Bahan ajar, indeks kepadatan leksikal, teks laporan hasil observasi
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Bahasa Indonesia 2024 |
Depositing User: | E. Nurhayati Djaroni |
Date Deposited: | 05 Aug 2024 02:48 |
Last Modified: | 05 Aug 2024 02:48 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/69464 |
Actions (login required)
View Item |