EFEKTIVITAS PEMANFAATAN APLIKASI NEARPOD UNTUK MENINGKATKAN KEBIASAAN BERPIKIR DALAM MEMPERTIMBANGKAN INFORMASI (INDIKATOR DIGITAL HoM) PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI MATERI SERANGGA

ROHAYANI, NISA, 195040080 (2023) EFEKTIVITAS PEMANFAATAN APLIKASI NEARPOD UNTUK MENINGKATKAN KEBIASAAN BERPIKIR DALAM MEMPERTIMBANGKAN INFORMASI (INDIKATOR DIGITAL HoM) PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI MATERI SERANGGA. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
1. Cover.pdf

Download (24kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. Pengesahan.pdf

Download (554kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. Abstrak.pdf

Download (415kB) | Preview
[img]
Preview
Text
9. BAB I.pdf

Download (208kB) | Preview
[img]
Preview
Text
10. BAB II.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
11. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (479kB)
[img] Text
12. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (996kB)
[img] Text
13. BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (181kB)
[img]
Preview
Text
14. Daftar Pustaka.pdf

Download (310kB) | Preview
Official URL: https://fkip.unpas.ac.id/

Abstract

Kebiasaan berpikir dalam mempertimbangkan informasi sangat penting bagi peserta didik, terutama di era sekarang. Ketersediaan sumber informasi dari berbagai sumber dan aksesibilitas informasi dari mana saja dan kapan saja, menuntut peserta didik untuk memahami dan siap menghadapi perkembangan teknologi informasi yang pesat. Ketidaktahuan dan ketidaksiapan peserta didik terhadap kemajuan teknologi informasi dapat menyebabkan penyalahgunaan yang merugikan bagi kehidupan mereka. Karena itu, penting bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan yang dapat membantu mereka menghadapi perkembangan teknologi informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemanfaatan aplikasi Nearpod untuk meningkatkan kebiasaan berpikir dalam mempertimbangkan informasi peserta didik pada pembelajaran Biologi materi serangga. Metode yang digunakan adalah pre-eksperimental dengan desain one group pretest-posttest. Melibatkan 34 peserta didik X MIPA 2 SMA Pasundan 3 Bandung. Instrumen yang digunakan adalah sub-indikator kebiasaan berpikir dalam mempertibangkan informasi dan tes kognitif peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata kebiasaan berpikir dalam mempertimbangkan informasi peserta didik mencapai 80, pretest 31, posttest 75 dan N-gain 0,63 dengan kategori sedang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan aplikasi Nearpod dalam pembelajaran memiliki kontribusi positif dalam mengembangkan keterampilan kebiasaan berpikir dalam mempertimbangkan informasi peserta didik dalam menyelesaikan masalah pada materi serangga. Pembelajaran dengan aplikasi Nearpod terbukti efektif dengan tingkat signifikansi α 0,05 dalam meningkatkan kebiasaan berpikir dalam mempertimbangkan informasi peserta didik, terutama pada sub-indikator ke-4, yaitu kemampuan memahami tujuan dari suatu informasi pengetahuan. Sedangkan, sub-indikator ke-3 yaitu kemampuan mencari suatu informasi/pengetahuan yang relevan mendapatkan nilai rata-rata terendah. Disamping itu, secara keseluruhan pemanfaatan aplikasi Nearpod efektif untuk meningkatkan kebiasaan berpikir dalam mempertimbangkan informasi peserta didik pada pembelajaran Biologi materi serangga. Peserta didik juga memberikan respon yang positif terhadap pembelajaran dengan pemanfaatan aplikasi Nearpod. Kata Kunci: Nearpod, Kebiasaan Berpikir, Mempertimbangkan Informasi, Materi Serangga.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Biologi 2023
Depositing User: E. Nurhayati Djaroni
Date Deposited: 05 Sep 2023 06:16
Last Modified: 05 Sep 2023 06:16
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/64953

Actions (login required)

View Item View Item