ROSYIDA, KHILDA, 195050051 (2023) PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA SMP MELALUI PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION BERBANTUAN VIDEO PEMBELAJARAN. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.
|
Text
1. Cover.pdf Download (27kB) | Preview |
|
|
Text
2. Pengesahan.pdf Download (332kB) | Preview |
|
|
Text
7. Abstrak.pdf Download (231kB) | Preview |
|
|
Text
9. BAB I.pdf Download (487kB) | Preview |
|
|
Text
10. BAB II.pdf Download (638kB) | Preview |
|
Text
11. BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (660kB) |
||
Text
12. BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
Text
13. BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (224kB) |
||
|
Text
14. Daftar Pustaka.pdf Download (246kB) | Preview |
|
|
Text
Artikel Ringksan Hasil Skripsi_Khilda Rosyida (195050051).pdf Download (354kB) | Preview |
Abstract
Dalam proses pembelajaran dibutuhkan kemampuan yang mendukung agar dapat mencapai hasil belajar yang optimal. Salah satunya kemampuan siswa dalam mengkomunikasikan ide matematis baik secara tulisan maupun lisan dan sikap kemandirian siswa dalam belajar yang tidak hanya bergantung kepada guru. Akan tetapi, kemampuan komunikasi matematis dan kemandirian belajar siswa masih tergolong rendah. Alternatif yang dapat digunakan dalam mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan menggunakan pendekatan RME Berbantuan Video Pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa yang memperoleh pendekatan RME Berbantuan Video Pembelajaran lebih tinggi daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional; 2) kemandiran belajar siswa yang memperoleh pendekatan RME Berbantuan Video Pembelajaran lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional; 3) terdapat korelasi antara kemampuan komunikasi matematis dengan kemandirian belajar siswa yang memperoleh pendekatan RME Berbantuan Video Pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi experiment dengan desain penelitian nonequivalent control group design. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 3 Pusakanagara. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, dengan menggunakan dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan adalah instrumen tes berupa soal uraian kemampuan komunikasi matematis siswa dan instrumen non tes berupa angket kemandirian belajar siswa. Berdasarkan hasil analisis diperoleh kesimpulan: 1) peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa yang memperoleh pendekatan RME Berbantuan Video Pembelajaran lebih tinggi daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional; 2) kemandiran belajar siswa yang memperoleh pendekatan RME Berbantuan Video Pembelajaran lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional; 3) tidak terdapat korelasi antara kemampuan komunikasi matematis dengan kemandirian belajar siswa yang memperoleh pendekatan RME Berbantuan Video Pembelajaran. Kata kunci: Kemampuan Komunikasi Matematis, Kemandirian Belajar Siswa, Pendekatan RME Berbantuan Video Pembelajaran
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Matematika 2023 |
Depositing User: | E. Nurhayati Djaroni |
Date Deposited: | 19 Aug 2023 03:11 |
Last Modified: | 19 Aug 2023 03:11 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/64734 |
Actions (login required)
View Item |