Ega Sofia Febriani, 182040027 (2022) PENGARUH PENERAPAN REWARD TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA KARYAWAN PT SOKA CIPTA NIAGA. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.
|
Text
DAFTAR GAMBAR.pdf Download (97kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (118kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR LAMPIRAN.pdf Download (96kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (271kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR TABEL.pdf Download (111kB) | Preview |
|
|
Text
COVER.pdf Download (28kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (98kB) | Preview |
|
|
Text
KATA PENGANTAR.pdf Download (250kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (105kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (380kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (316kB) | Preview |
Abstract
PT. Soka Cipta Niaga adalah Perusahaan yang bergerak di bidang produksi, distribusi, dan perdagangan Kaos Kaki, Sarung Tangan dan Inner Fashion. Berdasarkan hasil penelitian bahwa telah ditemukan permasalahan efektivitas kerja yang disebabkan oleh penerapan reward yang belum optimal. Tujuan penelitian yang dilakukan untuk mengetahui penerapan serta pengaruh reward terhadap efektivitas kerja. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi kepustakaan, observasi secara partisipan, penyebaran angket dan wawancara terstruktur. Teknik analisis data yang diugunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, analisis skor, analisis regresi linier sederhana, koefisien determinasi, koefisien rank spearman dan pengujian hipotesis. Hasil pengolahan data dari 48 responden, yang dilakukan menggunakan program SPSS versi 25 menggambarkan bahwa variabel reward memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap variabel efektivitas kerja karyawan. Pengaruh reward terhadap efektivitas kerja karyawan yaitu sebesar 61,3% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian. Dalam penerapan reward terhadap efektivitas kerja karyawan terdapat beberapa hambatan diantaranya mengenai jenis reward dan waktu pemberian reward yang belum dipersiapkan secara matang dan konsisten oleh perusahaan, kurang stabilnya arus kas juga menjadi kendala yang sangat berpengaruh. Saran yang dapat diberikan oleh peneliti meliputi kesiapan perusahaan untuk menghadirkan jenis reward yang sesuai dengan jenis prestasi kerja yang dihasilkan karyawan, serta ketegasan perusahaan dalam menegakkan aturan yang berlaku agar terciptanya kedisiplinan diantara para karyawan. Kata Kunci: Reward dan Efektivitas Kerja
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Niaga 2022 |
Depositing User: | mr yogi - |
Date Deposited: | 04 Nov 2022 02:59 |
Last Modified: | 04 Nov 2022 02:59 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/60704 |
Actions (login required)
View Item |