Adella Dhiya Ranasyifa, 182050100 (2022) PENGGUNAAN APLIKASI SHOPEE SEBAGAI MEDIA SELF-REWARD DI KALANGAN MAHASISWA KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (387kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (199kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (193kB) | Preview |
|
|
Text
KATA PENGANTAR.pdf Download (12kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PERSETUJUAN.pdf Download (183kB) | Preview |
|
|
Text
COVER.pdf Download (188kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (478kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (508kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini berjudul “PENGGUNAAN APLIKASI SHOPEE SEBAGAI MEDIA SELF-REWARD DI KALANGAN MAHASISWA KOTA BANDUNG”. Tujuan dan kegunaan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana motif, tindakan dan makna aplikasi Shopee sebagai media self-reward bagi mahasiswa Kota Bandung. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah metode penelitian kualitatif dengan menggunakan teori Fenomenologi Alfred Schutz. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan, studi lapangan, observasi dan wawancara mendalam. Dalam wawancara mendalam, peneliti melakukan wawancara melalui obrolan teks maupun obrolan video dari aplikasi Zoom, WhatsApp Massenger dan Direct Massage Twitter. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa gambaran mahasiswa Kota Bandung menggunakan aplikasi Shopee sebagai media self-reward diantaranya karena dapat mempermudah serta membantu memenuhi kebutuhan dalam melakukan self-reward dengan banyaknya pilihan barang yang variatif dan banyaknya program promo yang disuguhkan sehingga dapat membantu meminimalisir pengeluaran budget. Saran yang ingin peneliti sampaikan adalah Shopee merupakan aplikasi alternatif untuk memenuhi kebutuhan self-reward dengan mudah dan efesien tanpa harus berpergian keluar rumah. Penggunaan Shopee sebagai media selfreward harus digunakan dengan bijak sehingga tidak menimbulkan perilaku yang konsumtif. Kata kunci: Fenomena, Shopee, Self-Reward, Mahasiswa
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2022 |
Depositing User: | mr yogi - |
Date Deposited: | 01 Nov 2022 03:40 |
Last Modified: | 01 Nov 2022 03:40 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/60478 |
Actions (login required)
View Item |