PENINGKATAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA SMP MELALUI MODEL PEMBELAJARAN DISKURSUS MULTI REPRESENTASI

ANDINI MAYANGSARI AFFANDI, 145050039 (2018) PENINGKATAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA SMP MELALUI MODEL PEMBELAJARAN DISKURSUS MULTI REPRESENTASI. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (107kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (86kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRACT.pdf

Download (152kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (189kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (304kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (594kB) | Preview
[img] Text
BAB IV .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (746kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (89kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (230kB) | Preview
Official URL: http://fkip.unpas.ac.id/

Abstract

Representasi termasuk dalam standar kemampuan matematika dan merupakan salah satu proses yang fundamental untuk meningkatkan kemampuan siswa. Kemampuan tidak hanya mengembangkan ranah kognitif, tetapi juga afektif (sikap). Demikian pula dalam belajar mate matika, ketika siswa berusaha menyelesaikan masalah matematis, diperlukan rasa ingin tahu, ulet, percaya diri, melakukan refleksi atas cara berpikir, dalam matematika hal tersebut dinamakan disposisi matematis. Namun kenyataannya, kemampuan representasi dan disposisi siswa masih rendah. Salah satu model pembelajaran yang diduga cocok untuk mendukung proses pembelajaran khususnya kemampuan reprensentasi dan disposisi matematis siswa adalah melalui model pembelajaran Diskursus Multi Representasi (DMR). Tujuan penelitian ini adalah untuk: 1) mengetahui pencapaian kemampuan representasi matematis siswa yang memperoleh model pembelajaran DMR dibandingkan dengan siswa yang memperoleh model pembelajaran biasa; 2) mengetahui peningkatan kemampuan representasi matematis siswa yang memperoleh model pembelajaran DMR dibandingkan dengan siswa yang memperoleh model pembelajaran biasa; 3) mengetahui disposisi matematis siswa yang memperoleh model pembelajaran DMR dibandingkan dengan siswa yang memperoleh model pembelajaran biasa; 4) mendeskripsikan efektivitas model pembelajaran DMR untuk kemampuan representasi matematis siswa. Penelitian ini menggunakan metode kuasi eksperimen. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Nasional Bandung tahun ajaran 2018/2019. Sampel diambil sebanyak dua kelas yang dipilih secara acak. Instrumen penelitian yang digunakan berupa tes tipe uraian soal kemampuan representasi matematis dan angket skala sikap. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji-t dan uji effect size. Berdasarkan analisis data hasil penelitian, diperoleh kesimpulan: 1) pencapaian kemampuan representasi matematis siswa yang memperoleh model pembelajaran DMR lebih baik daripada siswa yang memperoleh model pembelajaran biasa, 2) peningkatan kemampuan representasi matematis siswa yang memperoleh model pembelajaran DMR lebih tinggi daripada siswa yang memperoleh model pembelajaran biasa, 3) disposisi matematis siswa yang memperoleh model pembelajaran DMR lebih baik daripada siswa yang memperoleh model pembelajaran biasa, 4) efektivitas model pembelajaran DMR untuk kemampuan representasi matematis tergolong kedalam kategori besar. Kata kunci: Diskursus Multi Representasi (DMR), Representasi Matematis, Disposisi Matematis.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Matematika 2018
Depositing User: mr Bayu Anggi Pranata
Date Deposited: 25 Sep 2018 01:41
Last Modified: 25 Sep 2018 01:41
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/36848

Actions (login required)

View Item View Item