Derni Oktafiani, 142050010 (2018) FENOMENA NGANGGUNG PADA PERAYAAN HARI BESAR ISLAM DI BANGKA. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.
Text
ABSTRAK.docx Download (25kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.docx Download (24kB) |
||
Text
BAB I.docx Download (25kB) |
||
Text
cover.docx Download (81kB) |
||
Text
BAB II.docx Download (125kB) |
||
|
Text
lembar pengesahan.pdf Download (185kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Fenomena Nganggung pada Perayaan Hari Besar Islam di Bangka”. Tujuan dan kegunaan penelitian ini adalah untuk mengetahui Fenomena Nganggung pada Perayaan Hari Besar Islam di Bangka, bagaimana motif dilaksanakannya Nganggung, tindakan masyarakat Bangka dalam melaksanakan Nganggung serta bagaimana makna Nganggung bagi masyarakat Bangka. Metode penelitian yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah fenomenologi, dengan tipe penelitian yang bersifat kualitatif. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan dan studi lapangan yaitu observasi lapangan dan wawancara mendalam. Pemilihan informan dilakukan melalui proses pengamatan. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh gambaran bahwa motif dilaksanakannya Nganggung di Bangka adalah untuk mempererat tali silaturahmi, tradisi yang turun temurun, dan memperingati hari besar Islam di Bangka. Selanjutnya, tindakan masyarakat Bangka dalam melaksanakan Nganggung adalah antusias, gotong royong dan tertib. Kemudian, makna Nganggung bagi masyarakat Bangka adalah membawa makanan dengan dulang untuk berkumpul dan makan bersama. Saran-saran yang dapat peneliti sampaikan kepada seluruh masyarakat Bangka adalah untuk terus mempertahankan dan melestarikan tradisi Nganggung agar tidak punah. Karena tradisi ini merupakan identitas diri masyarakat Bangka.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2018 |
Depositing User: | mr yogi - |
Date Deposited: | 06 Aug 2018 03:55 |
Last Modified: | 06 Aug 2018 03:55 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/34403 |
Actions (login required)
View Item |