Pengaruh Pelatihan, penerapan SOP, Reward System, Lingkungan kerja dan Peralatan terhadap produktivitas pekerja di PT. Selectrix Indonesia

THEO RIZKY PRANATA, 133010115 and Apep Rahmat, DS and Iman Firmansyah, DS (2018) Pengaruh Pelatihan, penerapan SOP, Reward System, Lingkungan kerja dan Peralatan terhadap produktivitas pekerja di PT. Selectrix Indonesia. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
abstrak.pdf

Download (186kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (114kB) | Preview
[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (92kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

PT. Selectrix indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur seperti pembuatan kunci dan aksesoris panel. Situasi persaingan ekonomi yang semakin tajam menuntut perusahaan untuk menggunakan sistem manajemen yang baik untuk meningkatkan produktivitas pekerja. Salah satu cara untuk meningkatkan produktivitas pekerja maka perlu diketahui faktor – faktor apa saja yang mempengaruhi produktivitas pekerja. Produktivitas kerja karyawan/ tenaga kerja bagi suatu perusahaan sangatlah penting sebagai alat ukur keberhasilan dalam menjalankan usaha, karena semakin tinggi produktivitas kerja karyawan/ tenaga kerja dalam perusahaan, berarti laba perusahaan dan produktivitas akan meningkat. Produktivitas pekerja adalah untuk kerja yang maksimal yang mengacu pada prinsip efektifitas dan efisiensi dalam menyelaraskan input dan output guna mencapai kualitas barang dan jasa dengan waktu yang terbaik. Produktivitas kerja bukanlah membuat karyawan bekerja lebih lama atau lebih keras namun merupakan hasil dari perencanaan yang tepat, dari investasi yang bijaksana dari teknologi baru, dari teknik yang lebih baik, dari efisiensi yang lebih tinggi. Dengan kata lain, merupakan pelaksanaan dari manajemen yang lebih baik. Faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas pekerja yaitu pelatihan, penerapan sop, reward system, lingkungan kerja dan peralatan. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan memahami pengaruh pelatihan terhadap produktivitas tenaga kerja, untuk mengetahui dan memahami pengaruh penerapan sop terhadap produktivitas tenaga kerja, untuk mengetahui dan memahami pengaruh reward system terhadap produktivitas tenaga kerja, dan untuk mengetahui dan memahami pengaruh lingkungan kerja dan peralatan terhadap produktivitas tenaga kerja. Terdapat dua metode penelitian yang dilakukan, yang pertama penelitian lapangan, yaitu penelitian yang dilakukan dengan meninjau langsung perusahaan untuk memperoleh data melalui pengamatan langsung pada objek yang akan diteliti dan mengumpulkan data primer dengan melakukan wawancara dengan beberapa teknisi yang bersangkutan, dan yang kedua, penelitian kepustakaan, merupakan suatu metode yang dilakukan untuk mendapatkan pengetahuan dan landasan teoritis dalam menganalisa data dan permasalahan melalui karya tulis dan sumber-sumber lainnya sebagai bahan pertimbangan dalam penulisan tugas

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri 2018
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 19 Feb 2018 07:41
Last Modified: 19 Feb 2018 07:41
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/33144

Actions (login required)

View Item View Item