PENGARUH MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR KECAMATAN CILEUNYI KABUPATEN BANDUNG

MELLA KIRANAWITA, 132010092 (2017) PENGARUH MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR KECAMATAN CILEUNYI KABUPATEN BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
cover.docx

Download (86kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (20kB)
[img] Text
BAB I SKRIPSI.docx

Download (36kB)
[img] Text
BAB II SKRIPSI.docx

Download (72kB)
[img] Text
ABSTRACT INGGRIS.docx

Download (13kB)
[img] Text
ABSTRAK BAHASA INDONESIA.docx

Download (13kB)
[img] Text
RINGKESAN.docx

Download (13kB)
[img]
Preview
Text
IMG.pdf

Download (237kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berdasarkan dari adanya masalah kinerja pegawai yang masih rendah di Kantor Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Hal tersebut diduga disebabkan karena motivasi kurang maksimal yang diberikan oleh Camat di Kantor Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Tujuan dari penelitian ini untuk menemukan, mengembangkan, dan menerapkan data dan informasi mengenai pengaruh motivasi terhadap kinerja pegawai di Kantor Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung, sedangkan kegunaan dari penelitian yaitu agar dapat memberikan masukan bagi Kantor Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Metode yang digunakan peneliti adalah asosiatif, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah penelitian kepustakaan, penelitian lapangan, observasi non partisipan, wawancara, dan penyebaran angket menggunakan teknik sensus, yang disebarkan kepada responden sebanyak 34 pegawai di Kantor Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Kesimpulan yang dapat peneliti kemukakan berdasarkan hasil hitung angket dengan SPSS (Statistical Product and Service Solution), wawancara dan observasi menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang moderat antara motivasi terhadap kinerja pegawai. Sedangkan faktor lain yang tidak terdefinisi, cukup mempengaruhi variabel kinerja pegawai, selain variabel motivasi. Dengan demikian, hipotesis konseptual mengenai pengaruh motivasi terhadap kinerja pegawai teruji. Hambatan-hambatan yang dihadapi motivasi terhadap kinerja pegawai di Kantor Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung yaitu, pengawasan yang dilakukan oleh Camat kurang maksimal dan kurang tegas dalam pemberian sanksi kepada pegawai yang sering datang terlambat dan melanggar peraturan lainnya. Usaha-usaha untuk mengatasinya antara lain, sebaiknya Camat lebih mengawasi para pegawainya lagi, selain itu camat harus lebih tegas kepada pegawai yang sering datang terlambat ke tempat kerja dan melanggar peraturan lainnya. Kata kunci: kinerja pegawai, motivasi

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara 2017
Depositing User: Mr Iwan Ridwan Iwan
Date Deposited: 29 May 2017 03:16
Last Modified: 29 May 2017 03:16
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/27382

Actions (login required)

View Item View Item