PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INSIDE- OUTSIDE CIRCLE DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS SISWA DI MA YPPA CIPULUS (Studi Kuasi Eksperimen pada Mata Pelajaran Ekonomi Mengenai Lembaga Jasa Keuangan di Kelas X IPA 1)

Ramdhani, Syahrul, 165020003 (2022) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INSIDE- OUTSIDE CIRCLE DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS SISWA DI MA YPPA CIPULUS (Studi Kuasi Eksperimen pada Mata Pelajaran Ekonomi Mengenai Lembaga Jasa Keuangan di Kelas X IPA 1). Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
KAVER.pdf

Download (30kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (588kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (12kB) | Preview
[img]
Preview
Text
RINGKASAN.pdf

Download (8kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (380kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (253kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (223kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (417kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (94kB)
[img]
Preview
Text
DAFTRA PUSTAKA.pdf

Download (230kB) | Preview
Official URL: https://fkip.unpas.ac.id/

Abstract

Penelitian ini berjudul Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Inside-Outside Circle dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa di MA YPPA Cipulus Tahun Ajaran 2021/2022 (Studi Kuasi Eksperimen pada Mata Pelajaran Ekonomi Mengenai Lembaga Jasa Keuangan di Kelas X IPA 1) Permasalahan dan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan berpikir kritis siswa baik kelas eksperimen maupun kelas kontrol sebelum dan sesudah penerapan model pembelajaran, serta mengetahui seberapa besar pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe inside-outside circle terhadap kemampuan berpikir kritis siswa di MA YPPA Cipulus. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X MA YPPA Cipulus, tahun ajaran 2021/2022 yang keseluruhannya berjumlah 56 orang siswa, terdiri dari 2 kelas yaitu kelas X IPA 1 sebagai kelas ekperimen dan X IPS 1 sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, pre-test dan post-test, serta dokumentasi untuk menjawab permasalah tersebut menggunakan studi kuasi eksperimen. Variabel penelitian ini terdiri dari variabel independen (bebas) yaitu penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe inside-outside circle (X) dan variabel dependen (terikat) yaitu kemampuan berpikir kritis (Y) siswa. Berdasarkan hasil penelitian terdapat pengaruh kemampuan berpikir kritis siswa pada kelas eksperimen dibandingkan dengan siswa kelas kontrol dimana hasil post-test kelas ekperimen yaitu 80,38 sedangkan hasil belajar post-test kelas kontrol yaitu 69,47. Meningkatnya kemampuan berpikir kritis siswa dengan Pengujian hipotesis (Uji-t) post-test dapat dilihat bahwa nilai probabilitas signifikansi atau p-value sebesar 0,00 atau lebih kecil dari 0,05 atau 5% yang artinya hipotesis yang berbunyi model pembelajaran kooperatif tipe inside-outside circle (X) pada mata pelajaran ekonomi berpengaruh positif terhadap kemampuan berpikir kritis (Y) sebesar 41% pada siswa kelas X tahun ajaran 2021/2022 di MA YPPA Cipulus. Sebagai penutup penulis menyampaikan saran kepada pihak-pihak terkait, yakni : (1) Bagi guru, hendaknya menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe inside-outside circle sehingga kemampuan berpikir kritis siswa meningkat; (2) Bagi sekolah, mengevaluasi pelaksanaan pembelajaran dan menerapkan model yang mampu meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa; (3) Bagi kepala sekolah, memberikan pengarahan kepada guru untuk lebih mengembangkan pembelajaran kooperatif khususnya tipe inside-outside circle; (4) Bagi siswa, lebih mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa sehingga pola pikir siswa lebih luas; (5) Bagi peneliti selanjutnya, agar mengadakan penelitian lebih lanjut terhadap penerapan model pembelajaran kooperatif tipe insideoutside circle dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis. Kata Kunci: Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Inside-Outside Circle, Kemampuan Berpikir Kritis

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Akuntansi 2021
Depositing User: Iyas -
Date Deposited: 07 Jul 2022 07:44
Last Modified: 07 Jul 2022 07:44
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/57910

Actions (login required)

View Item View Item