PUTRI, SYIFA BUDIAMI, 175060008 (2021) ANALISIS PENERAPAN MODEL CONCEPT SENTENCE DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA DI SEKOLAH DASAR. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.
|
Text
COVER SKRIPSI.pdf Download (37kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (218kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK INDONESIA.pdf Download (149kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRACT INGGRIS.pdf Download (147kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK SUNDA.pdf Download (149kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (612kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (332kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (214kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (200kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (155kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (479kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan model concept sentence dalam meningkatkan keterampilan menulis karangan narasi siswa di sekolah dasar. Jenis penelitian yang digunakan yaitu studi literatur dan pendekatan kualitatif deskriptif dengan mengambil sumber data primer berupa 13 jurnal dan sekunder berupa buku, skripsi dan jurnal hasil penelitian orang lain yang relevan sesuai dengan topik yang diteliti untuk menjawab konsep belajar melalui model concept sentence, strategi belajar melalui model concept sentence serta hubungan keterampilan menulis narasi siswa dengan model pembelajaran concept sentence. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu editing, organizing, dan finding. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah deduktif, induktif, komparatif dan interpretatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa keterampilan menulis siswa tidak terlepas dari indikator keterampilan menulis yaitu isi gagasan yang dikemukakan, organisasi isi, kosakata, ejaan dan tanda baca. Dalam upaya meningkatkan keterampilan menulis khususnya narasi maka diperlukan model yang sesuai. Penerapan model concept sentence merupakan rangkaian penyajian materi ajar yang menggunakan kata kunci dalam pembelajarannya dimana merupakan solusi dalam meningkatkan keterampilan menulis narasi siswa. Hal tersebut dibuktikan dalam setiap sumber yang dianalisis menyatakan bahwa terdapat peningkatan keterampilan menulis narasi dalam pembelajaran dengan menggunakan model concept sentence. Kata kunci: Model concept sentence, keterampilan menulis narasi, sekolah dasar
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PGSD 2021 |
Depositing User: | Iyas - |
Date Deposited: | 17 Nov 2021 07:16 |
Last Modified: | 17 Nov 2021 07:16 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/54273 |
Actions (login required)
View Item |