PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN FOMULATE SHARE LISTEN CREATE (FSLC) TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DAN SELF DISCLOSURE SISWA DITINJAU DARI KONSEP DIRI.

AYI RATNASARI, NPM : 158060053 (2017) PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN FOMULATE SHARE LISTEN CREATE (FSLC) TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DAN SELF DISCLOSURE SISWA DITINJAU DARI KONSEP DIRI. Thesis(S2) thesis, Unpas.

[img] Text
Judul Tesis (Ayi Ratnasari).docx

Download (26kB)
[img] Text
ABSTRAK ( Indonesia).docx

Download (14kB)
[img] Text
ABSTRACT (Inggris).docx

Download (13kB)

Abstract

Ayi Ratnasari, “Pengaruh Strategi Pembelajaran Fomulate Share Listen Create (FSLC) Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Dan Self Disclosure Siswa Ditinjau Dari Konsep Diri”. Tesis Pendidikan Matematika Pascasarjana Universitas Pasundan Bandung, 2017. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh strategi pembelajaran Formulate Share Listen Create (FSLC) terhadap kemampuan komunikasi matematik dan self disclosure siswa ditinjau dari konsep diri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Mixed Method (Metode Campuran) tipe Embedded Design.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMA PGRI Cicurug, sedangkan sampelnya adalah kelas X dan dipilih dua kelas secara tidak acak . Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan komunikasi matematis dan angket self disclosureserta angket konsep diri siswa. Analisis statistik yang dilakukan adalah uji normalitas, Mann Whitney, dan uji ANOVA dua jalur. Hasil penelitian yang diperoleh adalah : 1) Kemampuan komunikasi matematik siswa yang mendapat pembelajaran FSLC lebih baik dari pada siswa yang mendapat pembelajaran konvensional, 2) Tidak terdapat perbedaan self disclosure antara siswa yang mendapat pembelajaran FSLC dan pembelajaran konvensional 3) Terdapat perbedaan kemampuan matematis antara siswa yang menggunakan strategi pembelajaran FSLC dan pembelajaran konvensional dengan memperhatikan konsep diri siswa 4) Tidak terdapat korelasi antara kemampuan komunikasi matematis dan self disclosure siswa setelah menggunakan strategi pembelajaran FSLC . 5) Terdapat korelasi antara kemampuan komunikasi matematis dan konsep diri siswa setelah menggunakan strategi pembelajaran FSLC 6) Tidak terdapat korelasi antara self disclosure dan konsep diri siswa setelah menggunakan strategi pembelajaran FSLC . Kata Kunci : Strategi Pembelajaran FSLC, Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa, Self Disclosure Siswa dan Konsep Diri

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2017
Depositing User: Mrs Lusiawati -
Date Deposited: 16 Nov 2017 07:21
Last Modified: 16 Nov 2017 07:21
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/32038

Actions (login required)

View Item View Item