PEMBELAJARAN MENGIDENTIFIKASI CIRI KEBAHASAAN TEKS EKSPOSISI DENGAN MENGGUNAKAN TEKNIK TABEL KLASIFIKASI PADA SISWA KELAS X SMK PASUNDAN 3 BANDUNG TAHUN PELAJARAN 2015/2016

AJENG DIEN AMANDA, 115030012 (2017) PEMBELAJARAN MENGIDENTIFIKASI CIRI KEBAHASAAN TEKS EKSPOSISI DENGAN MENGGUNAKAN TEKNIK TABEL KLASIFIKASI PADA SISWA KELAS X SMK PASUNDAN 3 BANDUNG TAHUN PELAJARAN 2015/2016. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (103kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (85kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK INGGRIS.pdf

Download (163kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (41kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II (deal).pdf

Download (226kB) | Preview
[img] Text
BAB III (Autosaved) (Repaired).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (578kB)
[img] Text
BAB IV (Repaired).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (91kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (9kB) | Preview

Abstract

Pembelajaran mengidentifikasi berkaitan dengan keterampilan menulis. Salah satunya yaitu menulis ciri kebahasaan teks eksposisi dengan menggunakan teknik tabel klasifikasi, yang menekankan pada konsep kerja sama dan perencanaan karang pada sebuah tulisan. Sehubungan dengan itu, penulis tertarik melakukan penelitian pembelajaran mengidentifikasi ciri kebahasaan teks eksposisi dengan menggunakan teknik tabel klasifikasi pada siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung. Rumusan masalah yang penulis ajukan adalah: 1) Mampukah penulis merencanakan, melaksanakan, dan menilai pembelajaran mengidentifikasi ciri kebahasaan teks eksposisidengan menggunakan teknik tabel klasifikasi pada siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung?; 2) Mampukah siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung mengidentifikasi ciri kebahasaan teks eksposisi berdasarkan struktur teks, ciri kebahasaan, dan simpulan pemakaian ciri kebahasaan dengan tepat?; dan 3) Efektifkah teknik tabel klasifikasi digunakan dalam pembelajaran mengidentifikasi ciri kebahasaan teks eksposisi pada siswa kelas X SMK Pasndan 3 Bandung?. Hipotesis yang penulis rumuskan yaitu: 1) Penulis mampu merencanakan, melaksanakan, dan menilai kegiatan pembelajaran mengidentifikasi ciri kebahasaan teks eksposisi engan menggunakan teknik tabel klasifikasi pada siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung. 2) Siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung mampu mengidetifikasi ciri kebahasaan teks eksposisi dengan menggunakan teknik tabel klasifikasi. 3) Teknik tabel klasifikasi efektif digunakan dalam pembelajaran mengidentifikasi ciri kebahasaan pada siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung. Adapun hasil penelitian yang penulis lakukan sebagai berikut: a. Penulis mampu merencanakan, melaksanakan, dan menilai pembelajaran mengidentifikasi ciri kebahasaan teks eksposisi dengan menggunakan teknik tabel klasifikasi pada siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung. Hal ini terbukti dengan hasil penilaian perencanaa dan pelaksanaan pembelajaran sebesar 3,66 yang termasuk kategori baik sekali. b. Siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung mampu mengidentifikasi ciri kebahasaan dengan tepat. Hal ini terbukti dengan hasil nilai rata-rata pretes sebesar 24,1 nilai rata-rata postes sebesar 72,1. Peningkatan sebesar 48. c. Teknik tabel klasifikasi efektif digunakan dalam pembelajaran mengidentifikasi ciri kebahasaan teks eksposisi pada siswa kelas X SMK Pasundan 3 Bandung. Hal ini terbukti dari hasil perhitungan statistik dengan hasil thitung sebesar 28,8, ttabel sebesar 22,4 pada tingkat kepercayaan 95% dan db sebesar 23. Artinya, penulis menyimpulkan bahwa semua hipotesis yang dirumuskan dapat diterima. Kata kunci: Pembelajaran, mengidentifikasi, ciri kebahasaan teks eksposisi, dan teknik tabel klasifikasi.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Bahasa Indonesia 2016
Depositing User: Mr Andi Wijaya
Date Deposited: 02 Feb 2017 08:05
Last Modified: 02 Feb 2017 08:05
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/15784

Actions (login required)

View Item View Item