PENGARUH LEARNING ORGANIZATION (ORGANISASI PEMBELAJARAN) DAN IKLIM SEKOLAH TERHADAP KOMPETENSI SERTA IMPLIKASINYA PADA KINERJA GURU DI GUGUS 50 KOTA BANDUNG

AYI FARIDA, NPM: 118232024 (2013) PENGARUH LEARNING ORGANIZATION (ORGANISASI PEMBELAJARAN) DAN IKLIM SEKOLAH TERHADAP KOMPETENSI SERTA IMPLIKASINYA PADA KINERJA GURU DI GUGUS 50 KOTA BANDUNG. Thesis(S2) thesis, UNPAS.

[img] Text
cover tesis.docx

Download (53kB)
[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (14kB)
[img] Text
Bab I fiks.docx

Download (52kB)
[img] Text
Bab II.docx

Download (137kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (20kB)

Abstract

Learning Organization merupakan faktor penting dalam institusi sekolah karena dengan Learning Organization dapat mempengaruhi sumber daya manusia dalam hal ini guru dalam menjalankan tugas dan fungsinya dngan baik. Agar kinerjanya meningkat, guru harus menguasai empat kompetensi, yaitu kompetensi kompetensi pedagogik, kompetensi profesional, kompetensi kepribadian dan kompetensi sosial. Selain itu juga dipengaruhi oleh Learning Organization dan iklim sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran umum mengenai pengaruh learning organization (organisasi pembelajaran) dan iklim sekolah terhadap kompetensi serta implikasinya terhadap kinerja guru di gugus 50 kota Bandung. Hasil penelitian ini diharapkan berguna bagi para praktisi pendidikan maupun pembuat kebijakan dalam rangka meningkatkan kinerja guru di sekolah sehingga tercipta layanan pendidikan yang berkualitas. Penelitian ini merupakan penelitian survey deskriptif dan verifikatif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Data yang diperoleh menggambarkan kondisi faktual dari variabel learning organization (organisasi pembelajaran), iklim sekolah, kompetensi dan kinerja guru. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan metode statistik analisis jalur (path analysis). Berdasarkan hasil pengujian penelitian, terdapat hubungan antara learning organization (organisasi pembelajaran) dan iklim sekolah, disamping itu juga terdapat pengaruh yang signifikan antara learning organization (organisasi pembelajaran) dan iklim sekolah terhadap kompetensi secara simultan. Secara parsial learning organization (organisasi pembelajaran) dan iklim sekolah memiliki pengaruh yang signifikan. Demikian juga terdapat pengeruh signifikan antara kompetensi dengan kinerja guru di gugus 50 Kota Bandung Kata Kunci : Learning Organization (Organisasi Pembelajaran), Iklim Sekolah, Kompetensi dan Kinerja Guru.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: S2-Thesis
Divisions: Pascasarjana > S2-Manajemen 2013
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 12 Mar 2016 06:34
Last Modified: 12 Mar 2016 06:34
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/146

Actions (login required)

View Item View Item