KERJASAMA PARIWISATA INDONESIA-CINA DAN PENGARUHNYA TERHADAP PENINGKATAN KUNJUNGAN WISATAWAN CINA KE INDONESIA

Dhiny Ryani Wiryadinata, 992030329 (2016) KERJASAMA PARIWISATA INDONESIA-CINA DAN PENGARUHNYA TERHADAP PENINGKATAN KUNJUNGAN WISATAWAN CINA KE INDONESIA. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
cover.docx

Download (28kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN abstrak.docx

Download (20kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (52kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (30kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (14kB)

Abstract

ABSTRAK Meningkatnya arus wisatawan dalam pariwisata internasional menjadikan sektor pariwisata telah dinyatakan sebagai salah satu sektor yang paling menjanjikan bagi banyak negara, terutama dari segi pendapatan devisa. Dengan adanya alasan tersebut maka Indonesia melakukan kerjasama dengan Republik Rakyat Cina untuk pemberdayaan potensi alam yang ada untuk menarik para wisatawan ke Indonesia. Hal yang menarik perhatian penulis adalah apa yang menyebabkan dipilihnya sektor pariwisata dalam kerjasama yang dilakukan antara Indonesia dengan Republik Rakyat Cina? Lalu bagaimana pengaruh dari kerjasama tersebut dalam pengembangan sektor pariwisata dan peningkatan devisa negara Indonesia? Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keanekaragaman kekayaan alam Indonesia serta keuntungan yang diperoleh oleh masyarakat Indonesia dengan adanya kerjasama di bidang pengembangan pariwisata ini. Selanjutnya untuk mengetahui prospek dan pengaruh dari kerjasama ini terhadap peningkatan arus wisatawan ke Indonesia dan terhadap peningkatan kunjungan wisatawan dan devisa negara Indonesia. Sedangkan manfaat atau kegunaan dari penelitian ini adalah untuk menambah informasi dan wawasan studi Hubungan Internasional serta dapat digunakan bagi masyarakat dan dunia pendidikan di Indonesia dalam pengembangan pariwisata dan meningkatkan kunjungan wisatawan dan devisa negara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis , yaitu penguraian dan penggambaran kondisi yang relevan kemudian menganalisanya untuk mendapatkan penjelasan atas kondisi- kondisi tersebut. Dalam hal ini mendeskripsikan mengenai Hubungan Internasional antara dua negara dalam menciptakan peningkatan kunjungan wisatawan dan devisa negara Indonesia melalui pengembangan pariwisata Indonesia. Dengan cara mengumpulkan, menyusun, menginterpretasikan data yang kemudian diajukan dengan menganalisa data tersebut. Dari penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa kerjasama Indonesia-Republik Rakyat Cina dalam pengembangan sektor pariwisata ini dapat meningkatkan jumlah wisatawan yang masuk ke Indonesia yang pada akhirnya berpengaruh terhadap peningkatan devisa negara Indonesia. Pemerintah Indonesia bekerjasama dengan Republik Rakyat Cina melalui Indonesia-China Tourism Commission (ICTC), yang dalam kerjasama tersebut diadakan kegiatan pengembangan sektor pariwisata. Upaya-upaya pengembangan ini diwujudkan melalui serangkaian pertemuan-pertemuan antar anggota-anggotanya yang menjadi sumber pengaturan untuk setiap kegiatan-kegiatannya. Melalui pertemuan-pertemuan ini pula terealisasi dua kegiatan yang berada dibawah payung ISTC. Pertama, mereka membentuk satu kelompok kerja yang secara khusus menangani bidang pemasaran dan promosi yang dikenal dengan sebutan Joint Marketing Group (JMG). Kedua, mereka juga membentuk komite bisnis yang akan menangani masalah investasi dalam bidang pengembangan infrastruktur/obyek wisata yakni Indonesia-China Tourism Commission (ICTC) ,Kata Kunci : Indonesia Indonesia-China Tourism Commission (ICTC), peningkatan kunjungan wisata ke Indonesia

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional 2015
Depositing User: Irawan Whibiksana
Date Deposited: 07 Sep 2016 14:22
Last Modified: 07 Sep 2016 14:22
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/11687

Actions (login required)

View Item View Item