Zaky, Fitiyan (2025) STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN BERBASIS MEDIA SOSIAL UNTUK MENINGKATKAN MINAT PELANGGAN PADA PLATFORM ANGKRINGAN MUSIK. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.
![]() |
Text
COVER.pdf Download (48kB) |
![]() |
Text
KATA PENGANTAR.pdf Download (174kB) |
![]() |
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (38kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (122kB) |
![]() |
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (46kB) |
![]() |
Text
ABSTRAK.pdf Download (172kB) |
![]() |
Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf Download (275kB) |
![]() |
Text
BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN.pdf Download (336kB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN BERBASIS MEDIA SOSIAL UNTUK MENINGKATKAN MINAT PELANGGAN PADA PLATFORM ANGKRINGAN MUSIK”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran Angkringan Musik dalam meningkatkan minat pelanggan, berbasis media sosial. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi deskriptif kualitatif dengan mengunakan Teori AISAS yang terdiri dari lima tahapan pemasaran yaitu Attention(perhatian), Interest(minat), Search(pencarian), Action(tindakan), dan Share(berbagi). Teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui Observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Informan dalam penelitian ini melibatkan 5 informan (Founder Angkringan Musik, Pelanggan, dan Dosen Ilmu Komunikasi Fisip Unpas). Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa 1) strategi komunikasi pemasaran angkringan musik melalui attention, dalam penyajian konten berhasil menarik perhatian pelanggan. 2) Strategi komunikasi pemasaran angkringan musik melalui interst, dapat dicapai dengan baik dari hasil konten inovatif, kolaborasi strategis, dan keunikan orisinalitas yang selama ini dilakukan. 3) Strategi komunikasi pemasaran melalui search, angkringan musik melakukan branding yang kuat dalam segi konten yang autentic dan membuat pengoptimalisasian media sosial yang baik menjadi faktor pembeda dan mencolok. Hal ini dapat mendorong audiens untuk mencari informasi lebih lanjut sebelum mereka berinteraksi lebih jauh. 4) Strategi komunikasi pemasaran melalui action. angkringan musik melakukan pendekatan secara personal dan emosional namun tetap professional, serta memberikan layanan berkualitas. Membangun kepercayaan dan kredibilitas di mata pengguna audiens 5) strategi komunikasi pemasaran melakui share. Pelangan angkringan musik merasa sangat terlayani dengan kinerja yang dilakukan. Setelah pelanggan merasa puas dan memiliki Pengalaman unik, secara tanpa paksaan mereka merekomendasikan angkringan musik ke beberapa rekanan atau komunitas di lingkungannya. Kata Kunci : Strategi Komunikasi Pemasaran, Teori AISAS, Minat Pelanggan, Platform Media Musik Online.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2024 |
Depositing User: | Drs Iwan Ridwan |
Date Deposited: | 21 Apr 2025 07:53 |
Last Modified: | 21 Apr 2025 07:53 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/75084 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |