Veliya Meinuri Chintya Diva, 204030013 and Endang Rostiana.SE.,MT, Pembimbing (2024) ANALISIS DAMPAK KEBERADAAN LENGKONG CULINARY NIGHT PADA EKONOMI MASYARAKAT. Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan Bandung.
|
Text
Cover_Veliya_204030013.pdf Download (222kB) | Preview |
|
|
Text
Abstrak_Veliya_204030013.pdf Download (260kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I_Veliya_204030013.pdf Download (431kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II_Veliya_204030013.pdf Download (743kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III_Veliya_204030013.pdf Download (270kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka_Veliya_204030013.pdf Download (228kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Ekonomi kreatif merupakan sebuah wadah penggalian potensi ekonomi melalui kreativitas dan daya cipta. Industri kreatif menjadi penggerak utama dari konsep ekonomi kreatif. Industri kreatif mencakup 15 sub sektor salah satunya adalah sub sektor kuliner. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak keberadaan Lengkong Culinary Night pada ekonomi masyarakat serta menyusun strategi untuk keberlanjutan Lengkong Culinary Night. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif fenomenologi yang diperoleh dari hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan triangulasi data. Informan triangulasi pada penelitian ini yaitu pelaku usaha kuliner, konsumen, dan masyarakat. Analisis dalam perumusan strategi menggunakan teknik SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) karakteristik wisata kuliner di Lengkong Culinary Night memiliki keberagaman kuliner yang bervariasi, lokasi yang strategis, dan adanya keterlibatan teknologi dalam hal pembayaran serta pemesanan online. Sedangkan karakteristik pengunjung didominasi oleh Gen-Z dan memiliki branding yang kuat di media sosial. 2) Dampak keberadaan Lengkong Culinary Night memberikan dampak positif bagi ekonomi masyarakat yaitu melalui penyerapan tenaga kerja, pemberdayaan masyarakat sekitar, dan memberikan pendapatan bagi masyarakat. 3) Masih terdapat faktor penghambat dari perkembangan Lengkong Culinary Night yaitu belum adanya legalitas secara resmi oleh Pemerintah Kota Bandung yang menyebabkan terjadinya beberapa kendala operasional. 4) Lengkong Culinary Night berpeluang dijadikan destinasi wisata kuliner secara resmi, agar dampak ekonomi yang ditimbulkan lebih maksimal. Kata Kunci: Ekonomi Kreatif, Industri Kreatif, Dampak Ekonomi, Analisis Kualitatif
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Studi Pembangunan 2020 |
Depositing User: | Mr FEB-Parid - |
Date Deposited: | 26 Sep 2024 02:04 |
Last Modified: | 26 Sep 2024 02:04 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70622 |
Actions (login required)
View Item |