PERILAKU KOROSI PADUAN Zr-Ti-Al SEBAGAI IMPLAN BIOMATERIAL DALAM LARUTAN SIMULATED BODY FLUID RINGER LACTATE

Ilmiwar Chair, Rensinna and Satya Permana, Muki and Hadi Prajitno, Djoko (2024) PERILAKU KOROSI PADUAN Zr-Ti-Al SEBAGAI IMPLAN BIOMATERIAL DALAM LARUTAN SIMULATED BODY FLUID RINGER LACTATE. Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
JURNAL-Rensinna Ilmiwar Chair_FINAL.docx

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini membahas karakteristik paduan Ti-Zr-Al dengan variasi Al antara 0%, 0,375% dan 0,75% bertujuan untuk mempelajari sifat mekanik, struktur mikro, laju korosi hingga ketahanan korosi pada paduan Ti-Zr-Al. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan paduan Ti-Zr-Al sebanyak 3 material bervariasi unsur Al dengan proses peleburan menggunakan electric arc furnace (EAF) jenis single arc yang dialiri air sebagai media pendingin dan menggunakan gas argon UHP (Ultra High Purity) agar meminalisir oksidasi pada material. Proses peleburan dilakukan dengan cara diputar secara terus menerus sebanyak 4 kali selama 1 menit agar setiap unsur di material tercampur rata (homogen). Karakterisasi material dilakukan dengan pengujian kekerasan menggunakan metode Micro Vickers, struktur mikro menggunakan mikroskop optik, senyawa dan fasa menggunakan XRD, komposisi unsur paduan menggunakan SEM-EDS dan pengujian ketahanan korosi menggunakan metode polarisasi tafel dengan standard ASTM G59. Dengan penambahannya unsur Al pada material Ti-Zr-Al sangat berpengaruh pada kekerasan, nilai kekerasan rata-rata tertinggi didapatkan pada komposisi material Ti-10Zr-1Al dengan nilai kekerasan rata-rata 472.16 HV. Pada pengujian korosi polarisasi potensiodinamik yang bertujuan untuk mengetahui laju korosi material paduan Ti-Zr-Ag dengan variasi unsur Al sebagai parameter, pada material paduan Ti-10Zr-3Al didapat laju korosi sebesar 0.0634 mmpy pada pengujian potensiodinamik. Pada pengujian XRD pada paduan Zr-10Ti-5Al didapat terbentuknya fasa α-Zr sebagai puncak dan terbentuknya senyawa intermetalik, puncaknya tertinggi terdapat pada posisi (2 Theta) 37.4057 yang merupakan fasa α-Zr (base-matriks) dan puncak terendah pada posisi (2 Theta) 84.5222 yang merupakan fasa Ti3Al yang memiliki sifat tahan oksidasi temperatur tinggi. Kata kunci: Biomaterial, Paduan Ti-Zr-Al, Struktur Mikro, Kekerasan, SEM-EDS, XRD.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Teknik Industri 2024
Depositing User: Mr soeryana soeryana
Date Deposited: 23 Sep 2024 06:57
Last Modified: 23 Sep 2024 06:57
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70485

Actions (login required)

View Item View Item