PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN MEDIA KOMIK INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS CERITA FANTASI PADA PESERTA DIDIK KELAS VII SMP PGII 1 BANDUNG TAHUN PELAJARAN 2023/2024

FARHANI TASYA, 205030042 (2024) PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN MEDIA KOMIK INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS CERITA FANTASI PADA PESERTA DIDIK KELAS VII SMP PGII 1 BANDUNG TAHUN PELAJARAN 2023/2024. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (331kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN PENGUJI PERNYATAAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (280kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (271kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 2.pdf

Download (389kB) | Preview
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (593kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (239kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (183kB) | Preview
Official URL: https://fkip.unpas.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya daya kreativitas peserta didik dalam mengembangkan ide-ide kreatif dan imajinatif yang diperlukan dalam menulis teks cerita fantasi. Peserta didik tidak terbiasa dengan merangkai teks cerita fantasi sesuai dengan isi, struktur, dan kaidah kebahasaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kemampuan peserta didik dalam menulis teks cerita fantasi dengan baik berdasarkan isi, struktur, dan kaidah kebahasaan, menguji keefektifan model problem based learning berbantuan media komik interaktif, serta mengkaji perbedaan kemampuan menulis teks cerita fantasi menggunakan model problem based learning berbantuan media komik interaktif sebagai kelas eksperimen dengan metode diskusi berbantuan media gambar sebagai kelas kontrol. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuasi eksperimen dengan bentuk desain penelitian yang digunakan adalah pretest-posttest control group design. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan kemampuan menulis teks cerita fantasi antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hal tersebut dapat dilihat berdasarkan rata-rata nilai prates kelas eksperimen yaitu 25,65 menjadi 63,33 pada nilai pascates. Untuk rata-rata nilai prates kelas kontrol sebesar 37,90 menjadi 55,85 pada nilai pascates. Terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar peserta didik di kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hasil tersebut dibuktikan dengan melihat hasil sig dari uji MannWhitney. Hasil sig dari uji tersebut adalah 0,009 < 0,05 menunjukkan bahwa terdapat hasil yang signifikan. Dapat dikatakan bahwa model Problem Based Learning berbantuan media komik interaktif efektif digunakan dalam pembelajaran menulis teks cerita fantasi. Dengan demikian, pembelajaran yang dilaksanakan berhasil dengan baik. Kata Kunci : Menulis, fantasi, kreatif, komik, interaktif

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Bahasa Indonesia 2024
Depositing User: E. Nurhayati Djaroni
Date Deposited: 13 Sep 2024 03:09
Last Modified: 13 Sep 2024 03:09
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70056

Actions (login required)

View Item View Item