Yullia Anggrainy, NPM. 198020051 (2022) STRATEGI PENERAPAN TES PERSONALITY DALAM REKRUTMEN DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA MANAJER DI RUMAH SAKIT HERMINA ARCAMANIK BANDUNG. Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.
Text
Yullia Anggrainy_MM - Copy.docx Download (66kB) |
Abstract
Tes Kepribadian DISC adalah sebuah attitude test tertulis yang dapat memberikan informasi ciri-ciri kepribadian (karakter individu) seseorang, menganalisa karakter, dan membaca karakter manajer atau calon manajer untuk ditempatkan sesuai dengan jabatan yang tepat. Dan setelah dilakukan tes kepribadian tersebut kepada para manajer di RS Hermina Arcamanik Bandung, ditemukan adanya keterkaitan erat antara ciri-ciri kepribadian dengan pencapaian kinerja para manajer tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan teknik analisis mendalam dan studi kasus. Pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan penggunaan software FREXOR, wawancara, serta studi dokumen. Teknik analisis data menggunakan model interaktif dan perbandingan antara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, analisis SWOT, serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah diperlukannya suatu strategi penerapan Tes Kepribadian DISC dalam proses rekrutmen manajer dalam upaya mencapai kinerja manajer yang maksimal di RS Hermina Arcamanik Bandung. Kata kunci: Manajer Rumah Sakit, Tes Kepribadian DISC, strategi penerapan
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Manajemen 2022 |
Depositing User: | asep suryana |
Date Deposited: | 18 Apr 2022 02:51 |
Last Modified: | 18 Apr 2022 02:51 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/56851 |
Actions (login required)
View Item |