STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN @delips.id MELALUI MEDIA SOSIAL DI KOTA BANDUNG

Srimega Devia, 172050190 (2021) STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN @delips.id MELALUI MEDIA SOSIAL DI KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SRIMEGA DEVIA COVER.pdf

Download (17kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SRIMEGA DEVIA ABSTRAK.pdf

Download (224kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SRIMEGA DEVIA DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (83kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SRIMEGA DEVIA LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (213kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SRIMEGA DEVIA BAB 1.pdf

Download (234kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SRIMEGA DEVIA BAB 2.pdf

Download (347kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN @delips.id MELALUI MEDIA SOSIAL DI KOTA BANDUNG. Penelitian ini memiliki tujuan dan kegunaan untuk mengetahui bagaimana strategi yang dilakukan oleh @delips.id melalui media sosial instagram. Strategi komunikasi pemasaran @delips.id untuk meningkatkan penjualan melalui media sosial instagram. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan Marketing Mix Theory (Teori Bauran Pemasaran). Berdasarkan 4P yaitu untuk mengetahui Product (Produk), Price (Harga), Place (Tempat), Promotion (Promosi) yang dilakukan oleh @delips.id. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode penelitian kualitatif. Desain/Paradigma penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu paradigma post-positivistik. Prosedur pengumpulan data pada penelitian ini yaitu studi kepustakaan, observasi dan wawancara mendalam. Prosedur pengumpulan data yang dilakukan pada penelitian ini yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Hasil penelitian strategi komunikasi pemasaran melalui media sosial instagram yang dilakukan oleh @delips.id ialah memberikan harga jual yang murah, melakukan endorsement kepada beauty influencer pilihan, giveaway rutin sebelum melakukan endorsement, request membuat video make up tutorial menggunakan produk @delips.id dan dicantumkan tulisan „Make up under 20k‟ saat melakukan endorsement, selalu mengadakan diskon setiap bulan dan setiap hari raya, selalu mempromosikan produk dengan cara melakukan review produk yang diunggah melalui instagram. Kata Kunci: Strategi Komunikasi Pemasaran, Marketing Mix, Media Sosial, Instagram

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2017
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 15 Oct 2021 06:48
Last Modified: 29 May 2023 06:09
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/53133

Actions (login required)

View Item View Item