UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS SERTA DAMPAKNYA TERHADAP SELF CONFIDENCE MELALUI PENDEKATAN SAINTIFIK BERBASIS E-LEARNING (Penelitian Tindakan Kelas Terhadap Peserta Didik SMAN 1 Margahayu)

YATI NURHAYATI, NPM : 178060001 (2019) UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS SERTA DAMPAKNYA TERHADAP SELF CONFIDENCE MELALUI PENDEKATAN SAINTIFIK BERBASIS E-LEARNING (Penelitian Tindakan Kelas Terhadap Peserta Didik SMAN 1 Margahayu). Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
ARTIKEL_YATI NURHAYATI_MPM17 - Copy.docx

Download (119kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran yang komprehensif tentang peningkatan kemampuan pemecahan masalah dan berpikir kreatif matematis serta dampaknya terhadap self confidence melalui pendekatan saintifik berbasis e-learning. Jenis metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah mtode campuran (mixed methods), yang menggabungkan dua bentuk penelitian yaitu penelitain kuantitatif dan penelitian kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan melalui penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa SMAN 1 Margahayu pada tahun pelajaran 2018-2019, yang terdiri dari tiga kelas di kelas XI MIPA, satu kelas sebagai kelas eksperimen yang mendapat pendekatan saintifik berbasis e-learning, kelas yang kedua sebagai eksperimen yang mendapat pendekatan saintifik, dan kelas yang ketiga sebagai kelas kontrol. Data penelitian diperoleh melalui tes kemampuan pemecahan masalah dan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa, angket siswa, dan lembar observasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa peningkatan kemampuan pemecahan masalah dan berpikir kreatif matematis siswa di kelas pendekatan saintifik berbasis e-learning paling baik, diikuti kelas pendekatan saintifik, lalu kelas konvensional. Sikap self confidence selama proses pembelajaran sangat positif dikelas eksperimen, dan dikelas kontrol sikap self confidence terlihat masih kurang, sehingga siswa di kelas pendekatan saintifik berbasis e-learning paling baik, diikuti siswa di kelas pendekatan saintifik, dan yang paling rendah di kelas konvensional. Terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah dan kemampuan berpikir kreatif matenatis di ketiga kelas penelitian. Tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara kemampuan pemecahan masalah dan berpikir kreatif matematis terhadap self confidence. Terdapat korelasi antara kemampuan pemecahan masalah dan berpikir kreatif matematis di ketiga kelas penelitian. Kata kunci : Pemecahan Masalah, Berpikir Kreatif, Self Confidence, Pendekatan Saintifik Berbasis E-learning

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2018
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 20 Apr 2019 05:04
Last Modified: 20 Apr 2019 05:04
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/42115

Actions (login required)

View Item View Item