PENGARUH MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. SIANTAR TOP MULTI FINANCE BANDUNG

Diki Firmansyah, 022040042 (2018) PENGARUH MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. SIANTAR TOP MULTI FINANCE BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
Cover Diki.doc

Download (26kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAn.doc

Download (27kB)
[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (19kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA Diki.doc

Download (10kB)
[img] Text
BAB II.doc

Download (98kB)
[img] Text
BAB I.doc

Download (90kB)

Abstract

PT. Siantar Top Multi Finance yang bergerak dalam bidang pembiayaan perkreditan motor merupakan perusahaan yang mempunyai kompleksitas individu. Maka dari itu diperlukan suatu penelitian untuk mengetahui sampai sejauh mana pengaruh motivasi perusahaan terhadap kinerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah metode penelitian deskrifptif, teknik pengumpulan data yang di lakukan penelitian yaitu dengan data sekunder dan data primer yang terdiri dari observasi non partisipan dan wawancara dengan branch manager untuk memperoleh data yang berkaitan dengan penelitian pada PT. Siantar Top Multi Finance. Sedangkan untuk analisis data menggunakan analisis common size statement dan analisis data. Hasil penelitian dan pembahasan pada analisis data, yaitu meliputi Uji Validitas Instrumen, Uji Reliabilitas Instrumen, Pengujian dengan Regresi Linier Sederhana, Pengujian Hipotesis dan Koefisien Determinasi (rs2). Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran angket untuk variable motivasi dan variable kinerja karyawan. Angket ini merupakan pernyataan-pernyataan yang mengandung indikator-indikator dari definisi operasional variabel-variabel penelitian. Jumlah pernyataan masing-masing variabel adalah 15 pernyataan untuk Motivasi dan 6 pernyataan untuk kinerja karyawan. Sistem skor penilaian untuk setiap item peryataan mengunakan prosedur pengukuran dengan mengunakan metode skala likert. Hasil yang diperoleh ini menujukan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara variabel motivasi dan kinerja karyawan di PT. Siantar Top Multi Finance walaupun tingkat signifikansinya tidak tinggi. Berdasarkan pembahasan maka peneliti menyarankan Branch Manager pada PT Siantar Top Multi Finance hendaknya meningkatkan hubungan antara atasan dan bawahan, dengan cara lebih memperhatikan kebutuhan para pegawainya baik yang berupa materi maupun non materi. Branch Manager pada PT Siantar Top Multi Finance kurang memperhatikan dalam kebutuhan para pegawainya baik yang berupa materi maupun non materi, penghargaan dapat dilakukan dengan sapaan, pujian maupun ucapan terimakasih. Sehingga para pegawai merasa lebih dihargai atas pekerjaan yang mereka selesaikan sehingga terjadi hubungan yang lebih baik antara Branch Manager dan karyawan. Kata Kunci : Motivasi Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Niaga 2018
Depositing User: Mr Iwan Ridwan Iwan
Date Deposited: 02 Aug 2018 08:07
Last Modified: 02 Aug 2018 08:07
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/34377

Actions (login required)

View Item View Item