PENGELOLAAN KESAN (IMPRESSION MANAGEMENT) LEADER CUSTOMER SERVICE ONLINE DI CLOTHING LINE UNKL347 BANDUNG

RIESDA DWI YUNIANDA, 142050018 (2018) PENGELOLAAN KESAN (IMPRESSION MANAGEMENT) LEADER CUSTOMER SERVICE ONLINE DI CLOTHING LINE UNKL347 BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img]
Preview
Text
4. BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (321kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. BAB II KAJIAN PUSTAKA.pdf

Download (568kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1. COVER.pdf

Download (16kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (98kB) | Preview
[img]
Preview
Image
B143B33E-1113-4AEB-914F-0ED8B33E1DCD.jpeg

Download (105kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. ABSTRAK 3 BAHASA.pdf

Download (364kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “Pengelolaan Kesan (Impression Management) Leader Customer Service Online di Clothing Line UNKL347 Bandung (Studi Kualitatif Tentang Pengelolaan Kesan (Impression Management) Leader Customer Service Online di Clothing Line UNKL347 Bandung dalam Pembentukan Sikap Positif Teamnya)”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengelolaan Kesan (Impression Management) Leader Customer Service Online di Clothing Line UNKL347 Bandung dalam Pembentukan Sikap Positif Teamnya. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan Impression Management Theory (Teori Pengelolaan Kesan), maka dari itu tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui panggung (setting), penampilan (appearance), gaya bertingkah laku (manner), serta keterlibatan dalam peran yang dilakukan Leader di Divisi Customer Service Online Bandung.Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Jumlah informan adalah 10 (sepuluh) orang informan yang terdiri dari 1 (satu) informan utama Leader divisi Customer Service Online, 9 (sembilan) informan tambahan yang terdiri dari 3 (tiga) orang dari Divisi Customer Service Online, 3 (tiga) orang dari Divisi Gudang Offline & Online Store dan 3 (tiga) orang dari Divisi Offline Store. Pengumpulan data yang dilakukan dengan studi lapangan (field research) dan studi kepustakaan (library research). Teknik analisa data yang digunakan adalah data reduction (reduksi data), data display (penyajian data) dan conlusion drawing/verification. Hasil penelitian dari segi pengelolaan kesan yang dilakukan oleh Leader Customer Service Online ia mampu mempengaruhi pembentukan sikap positif karyawannya. Dalam hal panggung (setting) yang ditunjukan oleh Leader Customer Service Online ia mampu mengolah dengan menjaganya dengan membuat suasana tempat kerja menjadi nyaman, untuk penampilan (appearance) yang ditunjukan adalah penampilan yang membuat ia dan orang yang melihatnya nyaman, sementara gaya bertingkah laku (manner) yang ditunjukan sudah bisa memberikan dan membentuk sikap positif pada teamnya, ia sudah memberikan kesan yang positif baik pada teamnya ataupun divisi lain. Saran bagi perusahaan agar lebih memperhatikan karyawannya dan budaya perusahaan yang ada di Clothing Line UNKL347 Bandung karena budaya perusahaan memiliki peran yang sangat penting dalam pengelolaan kesan.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2018
Depositing User: Mr Iwan Ridwan Iwan
Date Deposited: 23 Jul 2018 04:19
Last Modified: 23 Jul 2018 04:19
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/34231

Actions (login required)

View Item View Item