STRATEGI KUALITAS PELAYANAN PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL KOTA BANDUNG (STUDI KASUS PADA PEMBUATAN AKTA KELAHIRAN DAN KEMATIAN)

MUHAMMAD ANDI SEPTIADI, NPM : 158010038 (2018) STRATEGI KUALITAS PELAYANAN PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL KOTA BANDUNG (STUDI KASUS PADA PEMBUATAN AKTA KELAHIRAN DAN KEMATIAN). Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
jurnal Muhammad Andi Septiadi_MIA - Copy.docx

Download (94kB)
[img] Text
jurnal Muhammad Andi Septiadi_MIA - Copy.docx

Download (94kB)

Abstract

Kebutuhan akan dokumen kependudukan sudah menjadi rutinitas Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bandung untuk menyediakan pelayanan kependudukan supaya terdaftarnya seluruh elemen masyarakat yang ada di indonesia khususnya di Kota Bandung. Permasalahan terkait kualitas pelayanan yang diberikan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bandung kepada masyarakat, yaitu kurangnya fasilitas pelayanan, kurangnya disiplin pegawai, kurangnya sumber daya manusia yang menghambat pelaksanaan pelayanan. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, fokusnya Metode yang digunakan bersifat analisis SWOT yaitu dengan cara mencari kekutan dan kelemahan terhadap instansi tersebut serta dilakukannnya analisis mendalam untuk menemukan suatu strategi agar terwujudnya pelayanan yang prima. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa kualitas pelayanan kependudukan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bandung. (1) dilihat dari aspek tangibel (bukti fisik) cukup baik, usaha-usaha yang dilakukan seperti penambahan bener dan pendaftaran via sms (2) Realibility (kehandalan) belum prima, masih ada yang harus diperbaiki walaupun selalu melakukan pembekalan terhadap pegawainya.(3) Responsiveness (daya tanggap) cukup baik dalam menjalankan dimensi ini. (4) Assurance (jaminan) belum ada jaminan penyelesaian yang jelas, kalau jaminan biaya memang sudah gratis, masyarakat tidak perlu lagi menggunakan jasa “calo”,(5) Empaty (kepedulian) sudah lebih baik dalam melayani masyarakat yang berkunjung melakukan permohonan data kependudukan. Kesimpulan dari penelitian ini tentang kualitas pelayanan kependudukan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bandung ada kesesuaiannya dengan teori kualitas pelayanan yang dikembangkan oleh Zeitmalh dkk 1990 yang dimana pelayanannya harus memenuhi dimensi-dimensi yang menjadi pelengkap suatu pelayanan. Kata Kunci :Strategi, Kualitas Pelayanan dan Kependudukan

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Administrasi dan Kebijakan Publik 2018
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 22 May 2018 02:21
Last Modified: 22 May 2018 02:21
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/34025

Actions (login required)

View Item View Item