OPTIMALISASI KUALITAS PELAYANAN IJIN MENDIRIKAN BANGUNAN PADA DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KOTA SERANG

ADE MULYANA, NPM: 158010037 (2018) OPTIMALISASI KUALITAS PELAYANAN IJIN MENDIRIKAN BANGUNAN PADA DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KOTA SERANG. Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
Ade Mulyana_MIA - Copy.docx

Download (80kB)
[img] Text
TESIS KOMPLIT SUDAH OK (2).docx
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif yang berusaha untuk mengungkapkan fakta sebagaimana adanya dan memberikan gambaran secara obyektif tentang keadaan atau permasalahan yang mungkin dihadapi. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tehnik wawancara, observasi dan dokumentasi. Adapun informan dalam penelitian ini meliputi: Kepala Bidang Perizinan dan Non Perizinan, Kepala Bidang Data dan Sistem Informasi, Teknis Lapangan,Bagian Pelayanan, Pemohon Imb. Uji validitas data dengan menggunakan teknik pemeriksaan triangulasi. Dalam mengukur kualitas pelayanan menggunakan lima parameter yaitu: Bukti langsung, Kehandalan, Daya tanggap, Jaminan, Empati terhadap pelayanan yang diberikan, sehingga masyarakat mendapatkan kemudahan pelayanan dalam mengajukan permohonan Ijin Mendirikan Bangunan.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: Optimalisasi Kualitas Pelayanan Dalam Memberikan Ijin Mendirikan Bangunan Pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Serang masih belum optimal. Hal ini terlihat dari fasilitas sarana dan prasarana pendukung pemberian pelayanan Ijin Mendirikan Bangunan masih belum memadai. Masih kurangnya tenaga teknis di lapangan sehingga mempengaruhi sosialisasi kepada masyarakat mengenai pentingnya memiliki Ijin Mendirikan Bangunan. Kemudian masih besarnya biaya retribusi IMB yang menjadi beban masyarakat. Kata Kunci: Kualitas Pelayanan Publik, Izin Mendirikan Bangunan

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Administrasi dan Kebijakan Publik 2018
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 28 Apr 2018 06:07
Last Modified: 02 Oct 2021 03:26
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/33977

Actions (login required)

View Item View Item