PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA KPBS PANGALENGAN

Handri Taufik, 132040009 (2017) PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA KPBS PANGALENGAN. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
BAB II tinjauan pustaka.docx

Download (58kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA (2).docx

Download (20kB)
[img] Text
bab 1 pedahuluan.docx

Download (35kB)
[img]
Preview
Image
20171012_145728.jpg

Download (1MB) | Preview
[img] Text
cover (3).docx

Download (26kB)
[img] Text
ABSTRAK (3).docx

Download (22kB)

Abstract

KPBS (Koperasi Peternakan Bandung Selatan) merupakan salah satu koperasi primer yang bergerak dibidang persusuan dari tahun 1960-an hingga saat ini. Namun koperasi susu yang ada kurang memaksimalkan kemampuan untuk memenuhi permintaan susu di Indonesia. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa di KPBS Pangalengan terdapat permasalahan dalam hal kepuasan pelanggan yang mencakup dimensi ketidakpuasan pelanggan keseluruhan dan ketidakpuasan pelanggan. Permasalahan tersebut diduga disebabkan oleh Aspek kualitas, ketidakpuasan produk dalam standar pendistribusian akibat kendaraan yang rusak, serta peralatan mesin produksi yang rusak menghambat distribusi, Aspek daya tahan, ketidakpuasan ini salah satunya juga disebabkan karena daya tahan produk yang kurang lama. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas produk terhadap kepuasan pelanggan pada KPBS pangalengan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data primer yang dipakai yaitu observasi non partisipan, wawancara terstruktur dan penyebaran angket/kuisioner sedangkan pengumpulan data sekunder yang dipakai yaitu website, dokumen perusahaan dan hasil penelitian sejenis. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode uji validitas instrument,pengujian rentabilitas instrument, regresi linier sederhana, pengujian hipotesis, koefisien korelasi X dan Y, korelasi product moment pearson dan koefisien determinasi. Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil penelitian, menunujukan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara kualitas produk dengan kepuasan pelanggan terhadap produk susu KPBS Pangalengan. Melalui beberapa pengujian diperoleh hasil persamaan yang menyatakan bahwa variabel kualitas produk sangat berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan KPBS Pangalengan ditentukan oleh kualitas produk yang diberikan. Hambatan-hambatan yang dihadapi oleh KPBS Pangalengan adalah: Kurangnya Sumber Daya Manusia, dalam hal ini tenaga ahli yang mendukung berjalannya kegiatan produksi terutama dalam bidang pelayanan yang diberikan kurang memuaskan, sehingga menyebabkan lambatnya proses produksi produk-produk susu membuat pelanggan kesulitan mendapatkan produk susu KPBS,Sarana atau alat produksi yang sudah usang kurang mendukung kelancaran proses produksi. Terbatasnya dana yang dimiliki oleh pihak KPBS menjadi kendala dalam pergantian dan perawatan mesin-mesin yang ada. Usaha-usaha yang dilakukan untuk menanggulangi hambatan tersebut Dalam hal sumber daya manusia, KPBS Pangalengan memberikan kesempatan pegawainya yang belum ahli untuk terus belajar mengasah kemampuannya dalam hal pelayanan kepada yang lebih berpengalaman. Kata Kunci : Kualitas Produk dan Kepuasan Pelanggan.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Niaga 2017
Depositing User: Mr Iwan Ridwan Iwan
Date Deposited: 13 Oct 2017 00:57
Last Modified: 13 Oct 2017 00:57
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/30616

Actions (login required)

View Item View Item