RIZKY FAJAR, 113030025 and Rachmad Hartono, DS and Syahbardia, Ds (2017) TUGAS AKHIR PENGEMBANGAN ALAT UKUR SASARAN TEMBAK (PERLUASAN BIDANG UKUR DALAM ARAH SUMBU Y). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
Text
Bab 3.docx Download (1MB) |
|
Text
Bab 2.docx Download (965kB) |
|
Text
COVER.docx Download (51kB) |
|
Text
Bab 5.docx Download (26kB) |
|
Text
Bab 1.docx Download (5MB) |
|
Text
Bab 4.docx Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK Sasaran tembak (Target Shooting) adalah suatu alat yang digunakan untuk mengetahui ketepatan penembakan pada suatu bidang kertas yang di dalamnya terdapat beberapa gambar lingkaran sepusat. Masing-masing lingkaran menunjukkan nilai (score) tertentu dari ketepatan penembakan. Lingkaran terkecil pada bidang kertas menunjukkan nilai (score) paling besar, sedangkan lingkaran terbesar pada bidang kertas menunjukkan nilai (score) paling kecil. Sebelum adanya teknik instrumentasi, sistem penilaian pada sasaran tembak dilakukan dengan cara melihat bekas lubang yang terdapat pada sasaran tembak, baik itu secara langsung atau dengan bantuan teropong. Cara penilaian ini dirasa kurang efisien dan memerlukan banyak waktu. Oleh karena itu perlu dikembangkan sistem penilaian sasaran tembak yang lebih efisien dengan memanfaatkan teknik instrumentasi agar tidak membuang waktu terlalu lama untuk mengetahui perolehan nilai (score) hasil penembakan. Sebelumnya di LABORATORIUM OTOMASI dan ROBOTIKA UNIVERSITAS PASUNDAN telah dibuat prototype alat ukur sasaran tembak. Prototype alat ukur sasaran tembak tersebut hanya berukuran 96 mm x 96 mm. Oleh karena itu perlu dikembangkan alat ukur sasaran tembak dengan memperluas bidang tembak menjadi 144 mm x 144 mm. Pengembangan alat ukur sasaran tembak yang dibuat dalam tugas akhir ini hanya dalam arah sumbu y. Mekanisme pengambilan data yang digunakan tidak jauh berbeda dengan sebelumnya yaitu memanfaatkan sensor biner sebagai sinyal input, hanya saja dilakukan penggantian laser diode dengan tegangan kerja 5V agar tidak memakai rangkaian voltage regulator dan merubah rangkaian sensor biner.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Mesin 2017 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan |
Date Deposited: | 25 Sep 2017 02:53 |
Last Modified: | 25 Sep 2017 02:53 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/29914 |
Actions (login required)
View Item |