PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THREE STEP INTERVIEW UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DAN PRODUCTIVE DISPOSITION SISWA SMA

DEBBY NUR KAMILAH, 135050094 (2017) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THREE STEP INTERVIEW UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS DAN PRODUCTIVE DISPOSITION SISWA SMA. Skripsi(S1) thesis, FKIP Unpas.

[img]
Preview
Text
1. COVER.pdf

Download (21kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6. ABSTRAK.pdf

Download (61kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (115kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (130kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (455kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (474kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (14kB)
[img]
Preview
Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (142kB) | Preview
Official URL: http://fkip.unpas.ac.id/

Abstract

Matematika merupakan pelajaran yang bersifat abstrak. Salah satu kemampuan matematika yang perlu dicapai oleh siswa adalah kemampuan komunikasi, oleh karena itu dibutuhkan adanya metode atau model dalam belajar matematika untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematis siswa, salah satunya adalah model Three Step Interview. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran matematika dengan model pembelajaran Three Step Interview lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional, untuk mengetahui productive disposition siswa yang memperoleh pembelajaran matematika dengan model pembelajaran Three Step Interview lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional, untuk mengetahui korelasi antara productive disposition siswa dengan kemampuan komunikasi matematis yang memperoleh model pembelajaran kooperatif tipe Three Step Interview, dan untuk mengetahui korelasi antara productive disposition siswa dengan kemampuan komunikasi matematis yang memperoleh model pembelajaran konvensional. Metode penelitian adalah metode eksperimen, populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas X SMA Pasundan 2 Bandung tahun ajaran 2016-2017. Adapun sampel penelitian ini adalah siswa kelas X diambil dua kelas secara acak. Instrumen yang digunakan dalam penelitian berupa instrumen tes dan non tes. Instrumen tes berupa tes kemampuan komunikasi matematis yang berbentuk soal uraian sebanyak 6 soal dan instrumen non tes berupa angket. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji-t melalui program SPSS 18.0 for windows yaitu dengan Independent Sample t-Test. Berdasarkan analisis data hasil penelitian, diperoleh kesimpulan : peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran matematika dengan model pembelajaran kooperatif tipe Three Step Interview lebih baik daripada siswa yang memperoleh model pembelajaran konvensional, productive disposition siswa yang memperoleh model pembelajaran kooperatif tipe Three Step Interview lebih baik daripada siswa yang memperoleh model pembelajaran konvensional, terdapat korelasi antara productive disposition siswa dengan kemampuan komunikasi matematis yang memperoleh model pembelajaran kooperatif tipe Three Step Interview, dan terdapat korelasi antara productive disposition siswa dengan kemampuan komunikasi matematis yang memperoleh model pembelajaran konvensional. Sehingga model pembelajaran kooperatif tipe Three Step Interview dapat dijadikan suatu alternatif pilihan model pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematis siswa dan mempermudah siswa dalam mempelajari materi yang diberikan dan dapat menciptakan suasana belajar yang nyaman, aktif, efektif dan menyenangkan. Kata kunci: Model pembelajaran kooperatif tipe Three Step Interview, Kemampuan komunikasi matematis, Productive Disposition.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Matematika 2013
Depositing User: mr Bayu Anggi Pranata
Date Deposited: 23 Sep 2017 03:16
Last Modified: 23 Sep 2017 03:16
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/29873

Actions (login required)

View Item View Item