PENGARUH PEMBANGUNAN JALUR PIPA GAS NORD STREAM TERHADAP KETAHANAN ENERGI UNI EROPA

Fuad Fakhrudin Zulfa, 112030013 (2016) PENGARUH PEMBANGUNAN JALUR PIPA GAS NORD STREAM TERHADAP KETAHANAN ENERGI UNI EROPA. Skripsi(S1) thesis, UNPAS.

[img] Text
ABSTRAK fuad.docx

Download (12kB)
[img] Text
bab 1 fuad.docx

Download (89kB)

Abstract

ABSTRAK Nord Stream adalah jaringan jalur pipa yang menyuplai gas alam dari Rusia menuju Eropa, khususnya negara-negara anggota Uni Eropa (UE). Jaringan pipa ini dibangun karena UE ingin menjamin pasokan energinya serta sekaligus ketahanan energinya pada masa mendatang. Nord Stream dibangun di sepanjang Laut Baltik dari Rusia menuju Jerman. Eropa, khususnya negara-negara yang tergabung dalam UE, merupakan negara industri yang membutuhkan banyak energi agar produksinya tetap berjalan. Namun, mereka menyadari bahwa akan ada ancaman krisis energi di masa mendatang. Ketidakpastian pasokan energi dari Timur Tengah dan Afrika akibat konflik politik di sejumlah Negara produsen, menyusutnya cadangan energy domestik di negara-negara UE, serta konflik Rusia-Ukraina pada 2009 yang menyebabkan terhentinya suplai gas Rusia ke Eropa, memaksa UE harus melakukan sejumlah terobosan agar ketahanan energi di masa depan tetap terjamin. Penelitian ini mencoba membahas tentang pembangunan jalur pipa gas Nord Stream dan implikasinya terhadap prospek ketahanan energi Uni Eropa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis. Metode penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan peristiwa dan kejadian yang ada pada masa sekarang. Kata Kunci: Nord Stream, Ketahanan Energi Uni Eropa, Krisis Energi

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional 2011
Depositing User: Irawan Whibiksana
Date Deposited: 04 Apr 2016 06:10
Last Modified: 04 Apr 2016 06:10
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/2068

Actions (login required)

View Item View Item