Pengaruh Kualitas Layanan Pada Unit EDC Terhadap Kepuasan dan Implikasinya Terhadap Kepercayaan Pelanggan”. Pada PT Mitra Usaha Jaya Utama

Risky Rian Fauzi, NPM. 138020208 (2016) Pengaruh Kualitas Layanan Pada Unit EDC Terhadap Kepuasan dan Implikasinya Terhadap Kepercayaan Pelanggan”. Pada PT Mitra Usaha Jaya Utama. Thesis(S2) thesis, UNPAS.

[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (22kB)
[img] Text
jurnal.doc

Download (2MB)

Abstract

PT Mitra Usaha Jaya Utama merupakan perusahaan yang bergerak dibidang tenaga kerja alih daya. Perusahaan ini menjalankan berbagai jenis usaha diataranya adalah menyediakan tenaga cleaning service, driver, security, sortir uang, ekspedisi, chemical for cleaning service, klik BCA Binis, dan EDC. Penelitian yang dilakukan oleh peneliti merupakan penelitian deskriptif analisis dan verifikatif serta kepercayaan pelanggan terhadap PT Mitra Usaha Jaya utama. Metode verifikatif menggambarkan bagaimana besarnya pengaruh kualitas pelayanan EDC terhadap kepuasan pelanggan, besarnya pengaruh kualitas pelayanan EDC terhadap kepercayaan pelanggan, serta besarnya pengaruh kepuasan pelanggan EDC terhadap kepercayaan pelanggan, besarnya pengaruh kualitas pelayanan EDC PT Mitra Usaha Jaya Utama terhadap kepuasan pelanggan dan implikasinya terhadap kepercayaan pelanggan Hasil penelitian ini menunjukan bahwa setiap variabel dinyatakan valid sehingga dengan kriteria dari 400 responden menunjukan r hitung > r tabel dengan taraf signifikansi 0,05 dan setiap item pertanyaan dalam penelitian ini telah peneliti pastikan reliabel dengan koefisien reliabelnya lebih dari atau sama dengan 0.6. (> 0,60). Selain itu hasil rekapitulasi tanggapan pelanggan mengenai kualitas pelayanan secara keseluruhan berada dalam rata-rata interval 3,40-4,19 (Baik), rekapitulasi tanggapan pelanggan mengenai kepuasan pelanggan berada dalam rata-rata interval 3,40-4,19 (Baik) namun untuk tanggapan mengenai kepercayaan berada dalam rata-rata interval 2,60-3,39 (Cukup). Kendati demikian, ketiga variabel (X), (Y), dan (Z) masing-masing harus ada yang diperbaiki dan dievaluasi kekurangmampuan menghantarkan pelayanan yang berakibat pada ketidakyakinan pelanggan EDC dengan solusi yang ditawarkan PT Mitra Usaha Jaya Utama. Harga pemasangan alat yang tinggi berakibat pada ketidakpusan pelanggan EDC serta keterlambatan proses pelayanan yang dilakukan teknisi EDC membuat menurunnya rasa percaya terhadap perusahaan. Aplikasi yang masih mungkin untuk dilakukan adalah meikutsetrakan teknisi dalam pelatihan teknis dalam memberikan pelayanan, mengumpulkan dan mengarahkan petugas pada awal jam kerja, melakukan evaluasi kinerja kecapatan dan ketepatan setiap minggu dan memonitor progress peningkatan pelayanan petugas. Setiap petugas teknisi yang akan menindaklanjuti keluhan pelanggan, agar dapat memberikan jaminan dari proses layanan tersebut. Selain itu, PT Mitra Usaha Jaya Utama sudah waktunya memulai memproduksi sendiri mesin EDC sehingga PT Mitra Usaha Jaya Utama bisa menekan biaya setiap unit EDC untuk ke depannya. Kaitannya dengan kepercayaan pelanggan adalah jika menajemen menilai tidak ada perubahan dari petugas EDC maka teguran berupa surat peringatan atau melakukan pemutusan kontrak kerja untuk tahun selanjutnya. Peneliti menilai rekomendasi tersebut akan menumbuhkan kepercayaan pelanggan terhadap perusahaan. Kata kunci: kualitas pelayanan, kepuasan pelanggan, kepercayaan pelanggan

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Manajemen 2016
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 07 Jan 2017 04:58
Last Modified: 07 Jan 2017 04:58
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/14295

Actions (login required)

View Item View Item