PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 7E TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA SMP

ADE NURFATONAH, 125050096 (2016) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 7E TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA SMP. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (137kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (179kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK Inggris.pdf

Download (279kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I FIX.pdf

Download (241kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II revisi.pdf

Download (334kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (110kB) | Preview

Abstract

Matematika merupakan mata pelajaran yang diajarkan di setiap jenjang pendidikan, matematika memiliki ruang lingkup yang luas dan ilmu matematika dapat diaplikasikan dalam berbagai aktivitas kehidupan sehari-hari. Hasil survei oleh TIMSS dan PISA menunjukkan bahwa kemampuan matematis siswa di Indonesia, terutama kemampuan pemecahan masalah matematis siswa masih rendah. Salah satu alternatif pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa adalah model pembelajaran Learning Cycle 7E. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang memperoleh pembelajaran matematika menggunakan model pembelajaran Learning Cycle 7E lebih baik daripada siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional dan untuk mengetahui sikap siswa terhadap model pembelajaran Learning Cycle 7E dalam pembelajaran matematika. Metode yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Nasional Bandung. Adapun sampel dalam penelitian ini yaitu kelas VIII A sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII D sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kemampuan pemecahan masalah matematis berupa tes uraian dan angket skala sikap yang menggunakan skala Likert. Tes diujicobakan terlebih dahulu di kelas IX. Berdasarkan analisis hasil uji coba, semua soal tes layak untuk dipakai penelitian. Analisis data dilakukan dengan program SPSS 23.0 for Windows, pada data pretest dan Indeks Gain menggunakan statistika uji-t yaitu uji Independen-Sampel T Test, sedangkan pada data posttest menggunakan statistika uji non parametrik yaitu uji Mann-Whitney U. Berdasarkan analisis data hasil penelitian, diperoleh kesimpulan: Peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang menggunakan model pembelajaran Learning Cycle 7E lebih baik daripada siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional serta siswa bersikap positif terhadap pembelajaran matematika dengan menggunakan model pembelajaran Learning Cycle 7E. Oleh karena itu model pembelajaran Learning Cycle 7E dapat dijadikan suatu alternatif bagi guru dalam melaksanakan pembelajarannya untuk menciptakan suasana belajar yang aktif, efektif, dan menyenangkan. Kata Kunci: Learning Cycle 7E, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis, Sikap

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Matematika 2016
Depositing User: Mr Andi Wijaya
Date Deposited: 29 Sep 2016 13:06
Last Modified: 29 Sep 2016 13:06
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/13268

Actions (login required)

View Item View Item