FITRIYA TRIWAHYUNINGSIH, 114010176 (2015) PENGARUH HARGA DAN SUASANA TOKO TERHADAP CITRA TOKO DAN DAMPAKNYA PADA MINAT BELI KONSUMEN (Survey Pada Konsumen Matahari Department Store Cabang Bandung Indah Plaza). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Ekonomi Unpas.
|
Text
1. Cover.pdf Download (19kB) | Preview |
|
|
Text
3. Abstrak.pdf Download (87kB) | Preview |
|
|
Text
8. BAB I.pdf Download (433kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK PT. Matahari department store Tbk (Matahari) merupakan salah satu industri ritel yang ada di Indonesia. PT. Matahari department store Tbk (Matahari) menyediakan berbagai kebutuhan masyarakat seperti pakaian, aksesoris, perlengkapan kecantikan dan perlengkapan rumah untuk konsumen yang menghargai nilai mode dan nilai tambah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga dan suasana toko terhadap citra toko dan dampaknya pada minat beli konsumen Matahari Department Store Cabang Bandung Indah Plaza. Metode penelitian yang dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif dan metode verifikatif. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 100 orang konsumen Matahari Department Store Cabang Bandung Indah Plaza. Metode pengumpulan data dengan cara penyebaran kuesioner, wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga dan suasana toko berpengaruh positif dan sigifikan terhadap citra toko baik secara simultan maupun parsial. Pengaruh harga dan suasana toko yaitu sebesar 63,7%. Pengaruh citra toko terhadap minat beli konsumen sebesar 43,0%. Harga dan suasana toko berpengaruh positif dan sigifikan terhadap minat beli baik secara simultan maupun parsial. Pengaruh harga dan suasana toko yaitu sebesar 82,1%. Harga dan suasana toko mempengaruhi minat beli melalui citra toko secara signifikan. Pengaruh langsung yang memberikan kontribusi paling banyak yakni variabel harga dengan pengaruh sebesar 78.7%, sedangkan suasana toko memberikan pengaruh langsung sebesar 16.1%. Pengaruh tidak langsung yang memberikan kontribusi paling banyak yakni variabel suasana toko dengan pengaruh 40,41%, sedangkan variabel harga hanya sebesar 15,42%. Kata kunci : Harga, Suasana Toko, Citra Toko, Minat Beli
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Manajemen 2011 |
Depositing User: | nining widianingsih |
Date Deposited: | 22 Mar 2016 05:29 |
Last Modified: | 22 Mar 2016 05:29 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/1264 |
Actions (login required)
View Item |