ANALISIS SEMIOTIKA FOTO JURNALISTIK Analisis Semiotika Charles Sanders Peirce Foto Dampak Bencana Letusan Gunung Kelud Karya Andri Gurnita

Sarah Malora, 102050092 (2016) ANALISIS SEMIOTIKA FOTO JURNALISTIK Analisis Semiotika Charles Sanders Peirce Foto Dampak Bencana Letusan Gunung Kelud Karya Andri Gurnita. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img]
Preview
Text
1. ABSTRAK.pdf

Download (140kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. ABSTRACT.pdf

Download (7kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. BAB I.pdf

Download (537kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (13kB) | Preview
[img]
Preview
Text
8. BAB II.pdf

Download (206kB) | Preview

Abstract

i ABSTRAK Peneliti ini berjudul “Analisis Semiotika Foto Jurnalistik Dampak Bencana Letusan Gunung Kelud Karya Andri Gurnita”. Tanda – tanda dalam foto dampak bencana letusan Gunung Kelud ini menjadi bahan pengamatan yang menarik. Untuk menganalisis sebuah makna yang terkandung dalam sebuah foto dapat diteliti melalui sebuah studi analisis data kualitatif, berupa Analisi Semiotika, dengan melihat tanda – tanda yang terdapat dalam foto. Tujuan dilaksanakan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menelaah lebih jauh mengenai Bagaimana Tanda, Objek dan Interpretan yang terdapat dalam foto dampak bencana letusan Gunung Kelud karya Andri Gurnita. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif digunakan apabila masalah penelitian belum jelas memahami makna di balik yang tampak, untuk memahami interaksi sosial, untuk mengembangkan teori, untuk memastikan kebeneran data atau meneliti sejarah perkembangan teori, untuk memastikan kebenaran data atau meneliti sejarah perkembangan. Data yang terkumpul pada penelitian kualitatif bersifat subjek. Sedangkan hasil penelitian kualitatif hanya berlaku untuk kasus situasi sosial tersebut. Berdasarkan hasil penelitian maka diperoleh bahwa pada foto 1 pada foto dampak bencana letusan Gunung Kelud karya Andri Gurnita memiliki tanda yang pertama adalah mobil yang melaju didepan kios buah labu. Kemudian yang kedua ada buah labu yang tertumpuk abu vulkanik sebagai objeknya. Yang ketiga adalah Interpretant dari hubungan tanda dan objek foto tersebut adalah adanya peristiwa bencana erupsi letusan gunung Kelud yang menimbulkan situasi kepanikan dan kekacauan sehingga menyebabkan kios buah labu yang ditinggalkan pemiliknya membuat banyak buah labu yang rusak dan tidak layak jual kembali. Kemudian foto 2 memiliki tanda yang pertama adalah reruntuhan bangunan sekolah. kemudian yang kedua yaitu para pekerja mengambil beberapa bagian dari atap bangunan sekolah yang ambruk sebagai objek. Dan yang terakhir adalah Interpretan dari hubungan tanda dan objek foto tersebut adalah tingkat keparahan yang ditimbulkan oleh bencana letusan Gunung Kelud. Kemudian dari foto 3 memiliki tanda yang pertama adalah reruntuhan pemukiman penduduk sekitaran Gunung Kelud. Kemudian yang kedua yaitu warga yang berbenah dan memperbaiki beberapa bagian dari rumah yang telah rusak sebagai objek. Dan yang terakhir adalah interpretan dari hubungan tanda objek foto tersebut adalah tingkat keparahan yang ditimbulkan dari bencana letusan Gunung Kelud. Hal – hal yang ingin peneliti rekomendasi adalah foto merupakan salah satu media visual untuk merekam, mengabadikan atau ceritakan suatu peristiwa. Dengan adanya pemahaman makna dan arti tanda pada sebuah foto, melalui ilmu semiotika diharapakan kita mampu untuk melihat kejadaian sebenarnya yang terjadi.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2014
Depositing User: Irawan Whibiksana
Date Deposited: 21 Sep 2016 15:34
Last Modified: 21 Sep 2016 15:34
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/12293

Actions (login required)

View Item View Item