HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI PENGRAJIN RAJUT TENTANG PEMBERDAYAAN USAHA KECIL MENENGAH (UKM) DENGAN PEMENUHAN KEBUTUHAN DASAR DI GALERI KARIMAKE KNIT BINONG JATI KOTA BANDUNG

Fikry Fauzi, 102020013 (2016) HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI PENGRAJIN RAJUT TENTANG PEMBERDAYAAN USAHA KECIL MENENGAH (UKM) DENGAN PEMENUHAN KEBUTUHAN DASAR DI GALERI KARIMAKE KNIT BINONG JATI KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
Cover skripsi.doc

Download (61kB)
[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (28kB)
[img] Text
BAB I.doc

Download (163kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (76kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.doc

Download (30kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini merupakan hasil penelitian Hubungan Antara Persepsi Pengrajin Rajut tentang Pemberdayaan Usaha Kecil Menengah (UKM) dengan pemenuhan kebutuhan dasar di Galeri Karimake Knit Binong Jati Kota Bandung. Tujuan dalam penelitian ini adalah yang pertama Untuk menganalisis persepsi pengrajin rajut tentang pemberdayaan usaha kecil menengah (UKM) di Galeri Karimake Knit Binong Jati Kota Bandung. Yang kedua Untuk menganalisis pemenuhan kebutuhan dasar pengrajin rajut di Galeri Karimake Knit Binong Jati Kota Bandung. Hipotesis utama dalam peneitian ini adalah ada hubungan antara persepsi pengrajin rajut tentang pemberdayaan usaha kecil menengah (UKM) dengan pemenuhan kebutuhan dasar di Galeri Karimake Knit Binong Jati Kota Bandung dengan sub-sub hipotesis kerja yang pertama Terdapat hubungan antara persepsi pengrajin rajut tentang pemberdayaan Usaha Kecil Menengah (UKM) dengan pemenuhan kebutuhan dasar konsumsi bahan-bahan pokok tertentu di Galeri Karimake Knit Binong Jati Kota Bandung. Yang kedua Terdapat hubungan antara persepsi pengrajin rajut tentang pemberdayaan Usaha Kecil Menengah (UKM) dengan pemenuhan kebutuhan dasar pelayanan pokok di Galeri Karimake Knit Binong Jati Kota Bandung. Metode dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis, yaitu metode ini dapat digunakan untuk mendeskripsikan segala kejadian atau proses yang sedang berlangsung dengan cara mengumpulkan data terlebih dahulu kemudian dianalisis dan diinterpretasikan dalam sebuah pengujian hipotesis. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan studi dokumentasi dan studi lapangan dengan teknik-teknik observasi non partsipan, angket, dan wawancara. Populasi dalam penelitian ini adalah adalah para pengrajin rajut di Galeri Karimake Knit Binong Jati Kota Bandung yang berjumlah 40 orang pengrajin. Dari 40 populasi akan dijadikan responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan sensus. Skala dalam penelitian ini menggunakan skala ordinal. Untuk pengujian hipotesis digunakan uji statistik non parametik dengan menggunakan uji Rank Spearman (RS). Berdasarkan hasil dalam penelitian ini menunjukan adanya kolerasi hubungan antara persepsi pengrajin rajut tentang pemberdayaan usaha kecil menengah (UKM) dengan pemenuhan kebutuhan dasar di Galeri Karimake Knit Binong Jati Kota Bandung sehingga dapat dikatakan apabila persepsi pengrajin rajut tentang pemberdayaan usaha kecil menengah (UKM) baik maka pemenuhan kebutuhan dasar pengrajin rajut juga akan baik.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Kesejahteraan Sosial 2014
Depositing User: Irawan Whibiksana
Date Deposited: 10 Sep 2016 13:50
Last Modified: 10 Sep 2016 13:50
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/11917

Actions (login required)

View Item View Item