Hafizh Gerrard Gunawan, 194010251 and Dr. H. Undang Juju, SE.,MSi, Pembimbing (2025) Pengaruh Persepsi Harga dan Promosi Terhadap Loyalitas Pelanggan ShopeeFood di Kota Bandung. Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan Bandung.
![]() |
Text
Hafizh_Gerrard_Gunawan_COVER.pdf Download (137kB) |
![]() |
Text
Hafizh_Gerrard_Gunawan_ABSTRAK.pdf Download (277kB) |
![]() |
Text
Hafizh_Gerrard_Gunawan_BAB I.pdf Download (523kB) |
![]() |
Text
Hafizh_Gerrard_Gunawan_BAB II.pdf Download (450kB) |
![]() |
Text
Hafizh_Gerrard_Gunawan_BAB III.pdf Download (495kB) |
![]() |
Text
Hafizh_Gerrard_Gunawan_DAFPUS.pdf Download (271kB) |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini dilakukan berdasarkan fenomena tingginya minat masyarakat dalam menggunakan layanan pesan-antar makanan secara online, khususnya ShopeeFood, yang menjadi salah satu platform terdepan di Kota Bandung. Namun demikian, tingginya persaingan antar platform membuat loyalitas pelanggan menjadi tantangan tersendiri. Persepsi harga yang tidak sesuai harapan dan promosi yang tidak konsisten dapat mempengaruhi keputusan pelanggan untuk tetap menggunakan layanan tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh persepsi harga dan promosi terhadap loyalitas pelanggan ShopeeFood di Kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan meliputi analisis regresi linier berganda, korelasi berganda, dan koefisien determinasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa persepsi harga dan promosi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan sebesar 52,1%, dan sisanya sebesar 47,9% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Secara parsial, persepsi harga berpengaruh sebesar 21,4% dan promosi sebesar 30,7%. Hal ini menunjukkan bahwa promosi memberikan pengaruh yang lebih besar dibandingkan persepsi harga dalam meningkatkan loyalitas pelanggan ShopeeFood di Kota Bandung. Dengan demikian, perusahaan perlu memperhatikan strategi promosi yang menarik dan harga yang kompetitif agar dapat mempertahankan serta meningkatkan loyalitas pelanggan di tengah ketatnya persaingan pasar layanan pesan-antar makanan. Kata kunci: Persepsi Harga, Promosi, Loyalitas Pelanggan, ShopeeFood, Kota Bandung.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen 2019 |
Depositing User: | Mr FEB-Parid - |
Date Deposited: | 01 Oct 2025 07:22 |
Last Modified: | 01 Oct 2025 07:23 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/78777 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |