Nisya Nurrani, 115060290 (2016) PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE SNOWBALL THROWING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS MATERI KEANEKARAGAMAN BUDAYA DI INDONESIA. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.
Text
Cover.doc Download (47kB) |
|
Text
Lembar Pegesahan.docx Restricted to Repository staff only Download (118kB) |
|
Text
Abstrak.docx Download (14kB) |
|
Text
Kata Pengantar, Ucapan Terimakasih dan Abstrak.docx Restricted to Repository staff only Download (30kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.docx Download (25kB) |
|
Text
BAB I.docx Download (17kB) |
|
Text
BAB II.docx Download (19kB) |
|
Text
BAB III.docx Restricted to Repository staff only Download (19kB) |
|
Text
BAB IV.docx Restricted to Repository staff only Download (20kB) |
|
Text
BAB V.docx Restricted to Repository staff only Download (17kB) |
|
Text
Daftar Pustaka.docx Download (20kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa pada materi keanekaragaman budaya di Indonesia, di kelas V A SDN Mekarsari dengan menggunakan model Cooperative Learning tipe Snowball Throwing. Hal ini didasari karena adanya berbagai temuan masalah di sekolah, dimana siswa tidak ikut aktif saat pembelajaran dan pembelajaran yang masih konvensional yang mengakibatkan kurangnya motivasi dalam belajar serta hasil belajar siswa masih di bawah KKM. Dalam penelitian ini membahas bagaimana perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran menggunakan Cooperative Learning tipe Snowball Throwing, serta mengetahui gambaran peningkatan motivasi dan hasil belajar siswa. Penelititian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang mengadaptasi model Kemmis dan Mc. Taggart dengan menggunakan sistem siklus dimana didalamnya terdapat perencanaan, pelaksanaan dan pengamatan, observasi dan rencana perbaikan. Penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V A SDN Mekarsari yang berjumlah 33 orang. Berdasarkan penelitian yang dilaksanakan di SDN Mekarsari Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang, penggunaan model Cooperative Learning tipe Snowball Throwing dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa, ini dibuktian dengan adanya peningkatan pada siklus I pertemuan 1 presentase motivasi siswa sebesar 33,3%, siklus I pertemuan 2 sebesar 48,5%, siklus II pertemuan I sebesar 78,8% dan siklus II pertemuan 2 sebesar 88,4%. Dan untuk hasil belajar dibuktikan dengan adanya peningkatan pada siklus I pertemuan I mendapatkan presentase hasil sebesar 30,3%, siklus I pertemuan 2 sebesar 48,4%, siklus II pertemuan 1 sebesar 72,7% dan siklus II pertemuan II sebesar 96,9%. Hal ini menandai siswa sudah mampu termotivasi dalam belajar dan mampu mendapatkan hasil yang melebihi KKM. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, penerapan model Cooperative Learning tipe Snowball Throwing pada pembelajaran IPS materi keanekaragaman budaya di Indonesia dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Maka dari itu, diharapkan model Cooperative Learning tipe Snowball Throwing dapat senantiasa diterapka dalam pembelajaran IPS maupun dalam mata pelajaran lainnya. Kata kunci: Model Cooperative Learning tipe Snowball Throwing, motivasi dan hasil belajar.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PGSD 2015 |
Depositing User: | Iyas - |
Date Deposited: | 03 Aug 2016 12:31 |
Last Modified: | 03 Aug 2016 12:31 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/7567 |
Actions (login required)
View Item |