Dewi, Egidia Saputri (2024) PENGARUH CONTENT MARKETING MELALUI TIKTOK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA SHIMA FASHION. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (285kB) |
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (507kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (296kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (410kB) |
|
Text
COVER.pdf Download (170kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (176kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (500kB) |
|
Text
KATA PENGANTAR.pdf Download (292kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan di Shima Fashion, yaitu toko yang menjual berbagai fashion wanita yang mulai beroperasi pada 13 Agustus 2020. Shima Fashion menargetkan penjualan untuk semua kalangan. Tujuan penelitian yang dilakukan adalah untuk mengetahui pengaruh content marketing melalui TikTok terhadap keputusan pembelian pada Shima Fashion. Metode penelitian yang di gunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskri ptif. Dalam penelitian ini data yang diperlukan merupakan data yang bersumber dari data primer dan sekunder, pengumpulan data pada penelitian ini digunakan dengan cara observasi, wawancara terstuktur, serta kuesioner yang dibagikan kepada konsumen Shima Fashion dengan jumlah responden sebanyak 95 responden. Untuk teknik analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi linier sederhana, uji korelasi rank spearman, uji koefisien determinasi dan uji hipotesis. Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil penelitian, diketahui bahwa content marketing melalui TikTok di Shima Fashion berada pada taraf yang baik namun belum terlaksana dengan optimal. Hal ini berpengaruh pada keputusan pembelian konsumen. Hasil pengujian statistik diperoleh bahwa terdapat pengaruh positif antara content marketing melalui TikTok terhadap keputusan pembelian pada Shima Fashion yaitu ditunjukkan dengan persamaan regresi Y = 14,050 + 0,646 X, artinya apabila content marketing melalui TikTok dilakukan secara optimal maka keputusan pembelian konsumen akan meningkat, tetapi apabila content marketing melalui TikTok dilakukan dengan kurang optimal maka keputusan pembelian konsumen akan menurun. Nilai koefisien korelasi adalah sebesar 0,677 dan nilai koefisien determinasi sebesar 60,8% sisanya sebesar 39,2% yang dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian seperti faktor kualitas pelayanan dan lokasi usaha. Dalam pelaksanaan content marketing melalui TikTok, Shima Fashion mengalami adanya hambatan yaitu belum adanya karyawan yang bertanggung jawab penuh untuk memanajemen digital marketing khusunya content marketing TikTok serta content marketing TikTok yang di unggah oleh Shima Fashion tidak memiliki frekuensi yang konsisten. Saran dari peneliti sebaiknya Shima Fashion dapat memaparkan narasi yang unik mengenai topik terkini serta menetapkan konsep yang khas pada setiap content marketing TikTok yang di unggah sehingga content yang di unggah dapat menarik audiens untuk menonton dan Shima Fashion sebaiknya melakukan perekrutan dan pelatihan pada karyawan khusus untuk memanajemen content marketing TikTok. Kata kunci: Content marketing dan keputusan pembelian
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Niaga 2024 |
Depositing User: | Drs Iwan Ridwan |
Date Deposited: | 16 Apr 2024 04:28 |
Last Modified: | 16 Apr 2024 04:45 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/68773 |
Actions (login required)
View Item |