Akbar, Bagus Ajimat (2025) STRATEGI PUBLIC RELATIONS KONI JAWA BARAT UNTUK OLAHRAGA PRESTASI KEPADA MASYARAKAT DI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.
![]() |
Text
KATA PENGANTAR.pdf Download (92kB) |
![]() |
Text
DAFTAR ISI, DAFTAR TABEL, DAFTAR GAMBAR.pdf Download (170kB) |
![]() |
Text
COVER.pdf Download (37kB) |
![]() |
Text
ABSTRAK.pdf Download (140kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (14kB) |
![]() |
Text
Lembar Pengesahan.pdf Download (22kB) |
![]() |
Text
BAB II.pdf Download (399kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Download (253kB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Strategi Public relations KONI Jawa Barat untuk Olahraga Prestasi kepada Masyarakat di Media Sosial Instagram”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi Public relations yang dilakukan oleh KONI Jawa Barat dalam menyampaikan informasi terkait olahraga prestasi kepada masyarakat melalui media sosial Instagram. Penelitian ini menggunakan model strategi Public relations “The Nine Steps of Public relations” dari Ronald D. Smith yang meliputi empat fase utama, yaitu formative research, strategy, tactics, dan evaluative research. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini difokuskan pada periode 7 Mei hingga 7 April 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada fase formative research, KONI Jawa Barat menganalisis situasi, organisasi, dan publik untuk memetakan peluang dan tantangan dalam mengkomunikasikan olahraga prestasi. Dalam fase strategy, organisasi menetapkan sasaran berupa peningkatan kesadaran (awareness), penerimaan (acceptance), dan aksi (action) masyarakat terhadap informasi olahraga prestasi. Pada fase tactics, KONI menggunakan media sosial Instagram sebagai media utama, dengan menyajikan konten visual yang menarik, informatif, interaktif, serta penyampaian pesan yang efektif dengan menggunakan sportcaster. Evaluasi dilakukan dengan mengukur efektivitas strategi komunikasi berdasarkan tingkat partisipasi masyarakat dan kesadaran terhadap olahraga prestasi. Kesimpulan penelitian ini adalah strategi Public relations yang diterapkan oleh KONI Jawa Barat dinilai berhasil dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap olahraga prestasi, terutama melalui optimalisasi media sosial. Strategi ini juga berhasil membangun citra positif organisasi sekaligus mendukung prestasi olahraga Jawa Barat di tingkat nasional. Kata Kunci: Strategi Public relations, Olahraga Prestasi , Media Sosial, Instagram.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2024 |
Depositing User: | Drs Iwan Ridwan |
Date Deposited: | 15 Apr 2025 07:13 |
Last Modified: | 15 Apr 2025 07:13 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/74895 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |