STRATEGI PENGEMBANGAN PROFESIONALISME GURU DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU MENGHADAPI TANTANGAN KURIKULUM MERDEKA DI ERA SOCIETY 5.0 (KASUS PADA SMP PASUNDAN 3 BANDUNG)

Prili Rizkita, Dikania (2025) STRATEGI PENGEMBANGAN PROFESIONALISME GURU DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU MENGHADAPI TANTANGAN KURIKULUM MERDEKA DI ERA SOCIETY 5.0 (KASUS PADA SMP PASUNDAN 3 BANDUNG). Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
Dikania Prili R. (218020120) - Jurnal.pdf

Download (366kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pengembangan profesionalisme guru dalam meningkatkan kinerja guru menghadapi tantangan Kurikulum Merdeka di era Society 5.0 di SMP Pasundan 3 Bandung. Dengan pendekatan kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun guru memiliki pengalaman dan keterampilan pedagogik yang memadai, mereka masih menghadapi kendala dalam memahami konsep Kurikulum Merdeka, keterbatasan teknologi digital, serta kurangnya pelatihan profesional berkelanjutan. Strategi pengembangan profesionalisme yang disarankan meliputi pelatihan berkelanjutan, pembinaan berbasis kebutuhan, serta peningkatan kolaborasi antar guru. Penerapan strategi ini diharapkan dapat mendorong peningkatan kinerja guru yang lebih adaptif, kreatif, dan inovatif dalam implementasi Kurikulum Merdeka. Kata Kunci: Profesionalisme Guru, Kinerja Guru, Kurikulum Merdeka, Society 5.0

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Manajemen 2025
Depositing User: Mr soeryana soeryana
Date Deposited: 15 Apr 2025 06:38
Last Modified: 15 Apr 2025 06:38
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/74888

Actions (login required)

View Item View Item