OPTIMASI FORMULA MINUMAN READY TO DRINK BUNGA ROSELLA (Hibiscus sabdariffa L.) DAN JERUKLEMON (Citrus limon) DENGAN PENAMBAHAN MADU MENGGUNAKAN DESIGN EXPERT METODE MIXTURE D-OPTIMAL Diajukan untuk Memenuhi Syarat Sidang Tugas Akhir Program Studi Teknologi Pangan Oleh : Fadillah Putri Azzahra PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PANGAN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PASUNDAN BANDUNG 2024

Putri Azzahra, Fadillah and Yelliantty, yy (2024) OPTIMASI FORMULA MINUMAN READY TO DRINK BUNGA ROSELLA (Hibiscus sabdariffa L.) DAN JERUKLEMON (Citrus limon) DENGAN PENAMBAHAN MADU MENGGUNAKAN DESIGN EXPERT METODE MIXTURE D-OPTIMAL Diajukan untuk Memenuhi Syarat Sidang Tugas Akhir Program Studi Teknologi Pangan Oleh : Fadillah Putri Azzahra PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PANGAN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PASUNDAN BANDUNG 2024. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
REPOSITORY_FADILLAH PUTRI AZZAHRA_203020038.pdf

Download (384kB) | Preview
Official URL: http:/www.teknik.unpas.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan formulasi optimal produk Minuman Ready to Drink Bunga Rosella dan Jeruk Lemon dengan penambahan madu menggunakan aplikasi Design Expert Metode Mixture D-Optimal. Penelitian ini dilakukan dua tahap yaitu, tahap pertama penelitian pendahuluan yang bertujuan untuk membuat Ekstrak Bunga Rosella 1:20, dan membuat Sari Jeruk Lemon California, melakukan Analisis Kadar Vitamin C dan pH pada bahan baku Ekstrak Bunga Rosella 1:20 dan Sari Jeruk Lemon untuk mengetahui perbandingan Kadar Vitamin C dan pH pada bahan baku dengan formulasi terpilih. Penelitian utama yaitu untuk mengetahui formulasi rekomendasi Design Expert dengan dilakukan analisis respon kimia yaitu Kadar Vitamin C dan pH, respon fisik yaitu Viskositas dan Intensitas Warna, dan respon organoleptik metode hedonik atribut warna, aroma, rasa dan aftertaste. Penelitian tahap kedua yaitu untuk mendapatkan formula optimal yang direkomendasikan oleh program Design Expert dan tahap verifikasi antara hasil prediksi dan hasil aktual. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa 14 formulasi yang diuji untuk memperoleh satu formulasi yang optimal berdasarkan nilai desirability yang dihasilkan sebesar 0,953, didapatkan satu formula Minuman Ready to Drink Bunga Rosella dan Jeruk Lemon terpilih yaitu Ekstrak Bunga Rosella sebesar 28,608%, Sari Jeruk Lemon sebesar 13,059%, dan Madu sebesar 28,333%. Sementara bahan lainnya yang merupakan variabel tetap adalah Air sebesar 30%. Formulasi tersebut diprediksikan oleh program Design Expert dengan hasil Vitamin C 44.99mg/100g , pH 3.81, Viskositas 5.66cP, Intensitas Warna 38,25, Organoleptik atribut warna 6.66, Organoleptik atribut aroma 6,45 , Organoleptik atribut rasa 6,64, dan Organoleptik atribut aftertaste 6,67 . Kata kunci : Minuman Ready to Drink, Bunga Rosella, Jeruk Lemon California, Madu, Design Expert

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2024
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 07 Oct 2024 05:11
Last Modified: 07 Oct 2024 05:11
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/72241

Actions (login required)

View Item View Item