EFEKTIVITAS PELAYANAN SOSIAL DALAM MENINGKATKAN KESEHATAN PADA LANSIA DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA BUDI PERTIWI

Listiani, Virgie Aulia (2024) EFEKTIVITAS PELAYANAN SOSIAL DALAM MENINGKATKAN KESEHATAN PADA LANSIA DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA BUDI PERTIWI. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (47kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (106kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (85kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lembar Pengesahan.pdf

Download (68kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Kata Pengantar.pdf

Download (192kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (267kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 2.pdf

Download (295kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (290kB) | Preview

Abstract

Usia lanjut adalah masa terakhir dalam kehidupan manusia sehingga kebahagiaan seharusnya sudah dapat dirasakan oleh para lanjut usia. Jika manuia tidak dapat menikmati kebahagiaan di masa kanak – kanak nya, maka akan ada kesempatan untuk mengerjakannya di masa remaja, dewasa atau usia lanjut (Maryam, 2008). Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara mendalam tentang kesehatan lansia di PSTW Budi pertiwi, peneliti bermaksud untuk mengungkap sejauh mana pelayanan sosial ini efektif dalam meningkatkan kesehatan lansia merupakan langkah penting untuk memastikan bahwa sumber daya dan upaya yang dikeluarkan memberikan manfaat yang maksimal bagi lansia yang dilayani. Karena kesehatan lansia menjadi perhatian penting karena populasi lansia yang cenderung mengalami tantangan kesehatan yang berbeda dan memerlukan perhatian khusus. Menggunakan Metode Kualitatif dengan pendekatan kasus. Purposive Sampling digunakan sebagai teknik pemilihan informan. Jumlah informan yang di peroleh pada penelitian ini terdiri dari 7 informan, 1 orang pekerja sosial, 1 Orang Pengurus Panti, 1 Orang Dokter, 1 Orang Caregiver dan 3 Orang Lansia. Pada Penelitian ini menggunakan Wawancara mendalam, Observasi Non Partisipatif, dan Studi Dokumentasi digunakan sebagai teknik pengumpulan data. Hasil dari penelitian ini kondisi Kesehatan lanjut usia yang berada di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Pertiwi sudah cukup efektif, hal ini ditinjau melalui, program – program Kesehatan yang terintegrasi dan sudah dilaksanakan dengan baik, seperti pemeriksaan rutin, pengelolaan obat – obatan, dan perawatan tubuh lanjut usia. Dengan ada nya layanan rutin Dokter 1 mingggu sekali dan layanan puskesmas 1 bulan sekali membuat lanjut usia yang mendapatkan perawatan yang terkoordinasi dan terkelola dengan baik ini membantu mengontrol kondisi Kesehatan mereka secara lebih efektif, mencegah penyakit, serta mengurangi risiko komplikasi medis yang sering dialami oleh lanjut usia. Diharapkan kepada pihak panti untuk selalu mengoptimalkan layanan kesehatan menyediakan program rutin olahraga, memastikan ketersediaan layanan medis yang tepat, menyediakan makanan yang seimbang nutrisinya sesuai dengan kebutuhan usia lanjut, segera memiliki tenaga ahli psikolog yang dapat membantu lansia mengatasi emosionalnya serta memastikan lingkungan aman dan bebas risiko jatuh. Diharapkan untuk lanjut usia tetap semangat mengikuti anjuran pengurus, petugas dan tenaga ahki dokter untuk meningkatkan efektivitas kesehatan seperti menjaga pola makan dan tidur yang cukup serta meminum obat rutin yang sudah diberikan Dokter. Kata Kunci: Pelayanan Sosial, Kesehatan, Lansia

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Kesejahteraan Sosial 2024
Depositing User: Drs Iwan Ridwan
Date Deposited: 19 Sep 2024 02:52
Last Modified: 19 Sep 2024 02:52
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70261

Actions (login required)

View Item View Item