Risanti, Rini (2024) STRATEGI EFEKTIVITAS KEPEMIMPINAN KEWIRAUSAHAAN KEPALA SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) DALAM UPAYA PENGEMBANGAN KOLABORASI DENGAN DUNIA USAHA DAN DUNIA INDUSTRI (DUDI) PADA SEKTOR JASA PEKERJAAN SOSIAL DAN PENINGKATAN PENYERAPAN LULUSAN BERBASIS INDUSTRI STRATEGIES FOR EFFECTIVE ENTREPRENEURIAL LEADERSHIP OF VOCATIONAL HIGH SCHOOL (SMK) PRICIPALS IN DEVELOPING COLLABORATION WITH THE BUSINESS WORLD AND INDUSTRY (DUDI) IN THE SOCIAL WORK SERVICES SECTOR AND INCREASING INDUSTRY-BASES GRADUATE EMPLOYMENT (Studi Pada Proses Kolaborasi Dengan DUDI Sektor Jasa Pekerjaan Sosial di SMKN 15 Bandung). Disertasi(S3) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.
Full text not available from this repository.Abstract
Disertasi ini bertujuan untuk menyelidiki dan mengembangkan strategi kepemimpinan kewirausahaan yang efektif bagi Kepala Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dalam mengelola kolaborasi dengan Industri Sektor Jasa Pekerjaan Sosial serta meningkatkan penyerapan lulusan di dunia kerja. Dengan menghadapi tantangan global dan perkembangan ekonomi yang cepat, Kepala SMK memegang peranan krusial dalam mencitakan lingkungan belajar yang relevan dengan kebutuhan Industri, sehingga lulusan dapat dengan sukses menghadapi tuntutan pasar kerja. Penelitian ini akan melibatkan pendekatan kualitatif untuk menganalisis praktik kepemimpinan kewirausahaan yang telah diterapkan oleh kepala SMK yang sukses dalan menjalin kolaborasi dengan Industri dan meningkatkan tingkat penyerapan lulusan. Selain itu penelitian ini akan mengidentifikasi faktor-faktor kunci yang mempengaruhi keberhasilan strategi kepemimpinan kewirausahaan, termasuk dukungan stakeholder, inovasi kurikulum dan pengembangan keterampilan kepemimpinan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam pengembangan model kepemimpinan kewirausahaan yang dapat diadopsi oleh kepala SMK. Selain itu, temuan ini diharapkan dapat memberikan panduan praktis bagi pemangku kepemimpinana, termasuk kepala sekolah, guru, industri dan pmerintah, untuk meningkatkan kualitas Pendidikan vokasional dan memastikan ketersambungan antara dunia Pendidikan dan Industri. Dengan demikian disertasi ini diharapkan dapat memberikan kontribusi posistif terhadap peningkatan daya saing lulusan SMK di Pasar kerja dan mendukung pembangunan ekonomi berkelanjutan. Kata Kunci : Kepemimpinan kewirausahaan, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), kolaborasi Industri, Penyerapan lulusan, Strategi Kepemimpinan, Relevansi kurikulum, stakeholder Pendidikan, pengembangan model kepemimpinan.
Item Type: | Thesis (Disertasi(S3)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S3-Ilmu Manajemen 2024 |
Depositing User: | Mr soeryana soeryana |
Date Deposited: | 19 Jul 2024 08:11 |
Last Modified: | 19 Jul 2024 08:11 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/69345 |
Actions (login required)
View Item |