Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Kompetensi Dan Budaya Organisasi Terhadap Komitmen Afektif Implikasinya Pada Kinerja Karyawan Yang Dimoderasi Oleh Tunjangan Prestasi( Survey Pada PT Andalan Permata Buana Group Di Riau)

AL UCOK, IMRAN (2023) Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Kompetensi Dan Budaya Organisasi Terhadap Komitmen Afektif Implikasinya Pada Kinerja Karyawan Yang Dimoderasi Oleh Tunjangan Prestasi( Survey Pada PT Andalan Permata Buana Group Di Riau). Disertasi(S3) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
MATERI ARTIKEL JURNAL.docx

Download (245kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji kepemim-pinan transformasional, kompetensi dan budaya organisasi terhadap komitmen afektif implikasinya pada kinerja karyawan yang dimoderasi oleh tunjangan prestasi pada PT Andalan Permata Buana Group. Penelitian ini menggunakan metoda kuantitatif dengan pendekatan analisis deskriptif dan analisis verifikatif,. Dalam penelitian ini yang menjadi sampel adalah karyawan tetap PT Andalan Permata Buana Group, sebanyak 216 Karyawan. Adapun alat analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis SEM ( Stractural Equetion Model ). Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari kepemimpinan transformasional, kompetensi dan budaya organisasi terhadap komitmen afektif dengan besaran pengaruh sebesar 75,49 persen, dan terdapat pengaruh yang signifikan dari komitmen afektif terhadap kinerja karyawan dengan pengaruh sebesar 81,60 persen. Selanjutnya tunjangan prestasi sebagai variabel moderating dapat meningkatkan kinerja karyawan bertambah menjadi 85,06 persen. Kata Kunci: Kepemimpinan transformasional, Kompetensi,Budaya organisasi Komitmen afektif, Tunjangan prestasi dan kinerja

Item Type: Thesis (Disertasi(S3))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S3-Ilmu Manajemen 2023
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 01 Sep 2023 07:08
Last Modified: 01 Sep 2023 07:09
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/64893

Actions (login required)

View Item View Item